Matamata.com - Rizky Nazar mengaku sudah mengenal sosok jagoan Indonesia, Gatotkaca sejak dulu. Namun dia baru mencari tahu lebih detail usai didapuk menjadi pemeran utama dalam film Satria Dewa Gatotkaca.
"Gatotkaca gue sudah tahu dari dulu. Siapa yang enggak tahu sih Gatotkaca kan. Cuman baru tahu ceritanya sekarang-sekarang, gue lebih mencari tahu. Ternyata ceritanya menarik dan seru," kata Rizky Nazar saat ditemui di Mall Kota Kasablanka, Jakarta Selatan, Minggu (26/1/2020).
Kendati begitu, lelaki kelahiran 7 Maret 1996 ini tetap merasa ketakutan setelah dipercaya menjadi Gatotkaca.
"Yang jelas takut pasti ada. Cuman gue ngelawannya dengan persiapannya matang. Semoga bisa melawan rasa takut itu," ungkapnya.
Ditambah lagi, Hanung Bramastya yang didapuk sebagai sutradara dalam film tersebut. Rizky Nazar tak ingin mengecewakan sutadara kondang itu.
"Senang banget, pernah juga kan kerja sama sih mas Hanung berapa kali lah. Seru ih. Sudah tahu banget mas Hanung kek mana. Nggak diragukan lagi lah karyanya," terang Rizky Nazar.
Film Satria Dewa Gatotkaca dijadwalkan akan mulai proses syuting pada Maret 2020 dan siap tayang di bioskop pada Oktober 2020. Film ini akan menjadi pembuka dari Jagat Satria Dewa. (Evi Ariska)
Berita Terkait
-
Hanung Bramantyo Ungkap Film 'Rahasia Rasa' Padukan Kuliner dan Sejarah: Hasil Inisiatif Presiden Soekarno
-
Hanung Bramantyo Garap Film 'Rahasia Rasa', Hadirkan Keajaiban Kuliner Nusantara
-
Malam Natal! Hanung Bramantyo dan Zaskia Adya Mecca Kunjungi Vatikan, Ingin Bertemu Paus Fransiskus
-
Selamat! Cut Syifa dan Rizky Nazar Raih Penghargaan SCTV Awards 2024
-
Esta Pramanita Bikin Penonton Penasaran di Sinetron 'My Heart', Begini Kisahnya
Terpopuler
-
Piala Asia 2026: Timnas Futsal Indonesia Gelar Dua Uji Coba Tertutup Lawan Tajikistan dan Jepang
-
Istana: RUU Penanggulangan Disinformasi dan Propaganda Asing Masih Sebatas Wacana
-
Wamenhaj Coreat Enam Calon Petugas Haji karena Tak Jujur Soal Riwayat Penyakit
-
Prabowo Koreksi Desain IKN: Tambah Embung dan Perkuat Antisipasi Karhutla
-
Presiden Prabowo Melawat ke Inggris Pekan Depan, Bidik Kerja Sama Universitas Papan Atas
Terkini
-
8 Tips Liburan Hemat ke Bandung yang Patut Dicoba
-
Bersih Maksimal dan Hemat Energi! Ini 5 Mesin Cuci Panasonic Terbaik 2026
-
Biasa Dikelilingi Cowok, Ringgo Agus Rahman Girang Jadi yang "Paling Ganteng" di Film Terbaru
-
Happy Catchy Studio dan Keluarga Resmi Luncurkan Didi Kempot AI, Inovasi Digital Pelestarian Warisan Budaya
-
Pameran 'SUARA Indonesia!' Hadir di Yogyakarta, Refleksi 20 Tahun Konvensi UNESCO tentang Keberagaman Budaya