Matamata.com - Harga item fesyen yang dikenakan Syahrini memang selalu mencuri perhatian.
Belum lama ini, netizen disuguhi momen romantis pasangan Syahrini dan Reino Barack. Melalui Instagram Story, Syahrini menunjukkan tingkah menggemaskannya saat mengganggu Reino Barack bermain game.
Kala itu, netizen juga dibikin salah fokus setelah mengetahui harga blouse yang dipakai Syahrini. Dia diketahui mengenakan busana keluaran Hermes seharga Rp 46 juta. Nah, tak disangka, itu sudah harga diskon.
Selasa (9/6/2020) ini, akun Instagram @fashionsyahrini kembali bikin netizen terkejut dengan mengunggah harga jam tangan mewah Syahrini.
Jam tangan Syahrini tersebut tampak begitu elegan dan berkelas berkat warna emasnya. Belum lagi, ada detail hiasan berlian yang tampak berkilauan.
Jam tangan itu disebut merupakan Limelight Gala Watch keluaran merek ternama Piaget. Harganya mencapai lebih dari Rp524 juta.
Mengetahui harga jam tangan yang mencapai setengah miliar itu, netizen pun kembali heboh. Mereka beramai-ramai menunjukkan respons masing-masing di kolom komentar.
"Duitnya ditanam di mana, sih? Kok, bisa panen terus," komentar seorang netizen.
"Lemas lihat angkanya," komentar netizen lain.
"Yang bilang lakinya pelit, kudu disentil ginjalnya," kata netizen lainnya.
Ada juga netizen yang membayangkan akan melakukan apa jika punya uang setengah miliar. Bukan beli jam tangan mewah tapi membangun rumah.
"Gue jadi Syahrini, beli kaplingan buat kontrakan sekampung," ungkap seorang netizen. (Rima Sekarani)
Berita Terkait
-
Christine Hakim Beberkan Alasan Syahrini Bisa Hadir di Red Carpet Cannes: Bukan karena Beli Tiket
-
Christine Hakim Bantah Kontroversi Syahrini, soal Tiket 'Festival Film Cannes 2025'
-
Syahrini Kembali Mencuri Perhatian, Tampil Memesona di Karpet Merah Cannes 2025
-
Kehamilannya Diragukan, Syahrini Duduk di Kursi Roda Akui Bobotnya Naik Belasan Kilogram: Mulai Capek
-
Pernah 2 Kali Keguguran, Kehamilan Syahrini Penuh Perjuangan: Semoga yang Ini Dijaga
Terpopuler
-
Presiden Prabowo Melawat ke Inggris Pekan Depan, Bidik Kerja Sama Universitas Papan Atas
-
Denmark Peringatkan AS: Upaya Rebut Greenland Bisa Jadi Lonceng Kematian NATO
-
Menteri PKP Targetkan Pembangunan Ratusan Rusun Subsidi Sepanjang 2026
-
Kemenhaj: Petugas Haji Wajib Berseragam dan Tidak Pakai Ihram saat Puncak Armuzna
-
Kumpulkan 1.200 Rektor, Presiden Prabowo Tekankan Pendidikan Tanpa Bebani Mahasiswa
Terkini
-
8 Tips Liburan Hemat ke Bandung yang Patut Dicoba
-
Bersih Maksimal dan Hemat Energi! Ini 5 Mesin Cuci Panasonic Terbaik 2026
-
Biasa Dikelilingi Cowok, Ringgo Agus Rahman Girang Jadi yang "Paling Ganteng" di Film Terbaru
-
Happy Catchy Studio dan Keluarga Resmi Luncurkan Didi Kempot AI, Inovasi Digital Pelestarian Warisan Budaya
-
Pameran 'SUARA Indonesia!' Hadir di Yogyakarta, Refleksi 20 Tahun Konvensi UNESCO tentang Keberagaman Budaya