
Matamata.com - Pada Sabtu (15/8/2020), Rossa akhirnya resmi merilis lagu "Hati yang Kau Sakiti" versi Korea. Dalam waktu kurang dari lima jam, video klip yang diambil dari proses rekaman itu sudah disaksikan lebih dari 22.000 kali.
Diungkap Rossa, lagu "Hati yang Kau Sakiti" versi Korea ini berjudul "Sangcheo Badeun Maeum" ini sebenarnya berawal dari keisengannya.
Ketika di rumah bersama road managernya, mantan istri Yoyo Padi ini hanya sekadar merekam lagu dengan versi Korea tersebut.
Baca Juga:
Afgan Konfirmasi Akan Nikah dengan Rossa, Kapan?
"Kami iseng, rekam sekali, itu juga sambil rebahan. Saya minta keyboardis satu nada simple," tutur Rossa dalam jumpa pers virtual, Jumat (14/8/2020).
"Lagu Hati yang Kau Sakiti" versi Korea itu diunggah Rossa di channel YouTubenya. Tak disangka banyak orang yang suka dan akhirnya viral.
Baca Juga:
Sahabat Sebut 'Soon Mrs Syahreza', Rossa Bakal Dinikahi Afgan?
Agar lagu miliknya itu menjadi lebih baik, Rossa pun memoles lagu tersebut di studio rekaman.
Saat melakukan rekaman, tidak dipungkiri Rossa kesulitan menyanyikan lagu dalam bahasa Korea. Terutama dalam pengucapan aksen yang benar, karena jika salah akan berbeda pula makna lagunya.
"Susah sekali menyanyikan lirik bahasa Korea. Terutama pengucapan L dan R, sulit aksennya. Pas rekaman dibantu buat menjaga pengucapannya," jelas Rossa.
Baca Juga:
Lagu Hati Yang Kau Sakiti Dijadikan Meme, Rossa: Senang Aku Aja Terhibur!
Rossa berharap lagu "Hati yang Kau Sakiti" versi Korea itu bisa menjadi salah satu penghibur. Membawa nama Indonesia ke kancah internasional adalah impian lain yang ingin diwujudkannya.
"Mudah-mudahan lagu ini bisa diterima dan memperkenalkan lagu Indonesia ke luar negeri. Karena saya juga liat ada yang terjemahkan lagu 'Hati yang Kau Sakiti' ini dalam bahasa mandarin," tutur Rossa.
Lagu "Hati yang Kau Sakiti" versi Korea sudah ditonton lebih dari 22 ribu kali sejak tujuh jam lalu hingga berita ini diunggah.
Baca Juga:
Gara-gara Drakor The World of the Married, Lagu Rossa Dibikin versi Korea
Sementara itu, sejak dirilis pada 26 Mei 2020, lagu "Hati yang Kau Sakiti" versi Korea demo sudah ditonton lebih dari dua juta kali.
Ada yang sudah dengar lagu Rossa, Hati yang Kau Sakiti versi Korea? [Rena Pangesti]
Berita Terkait
-
Semakin Dekat Hari Bahagia, Rossa Terima Undangan Nikah dan Luna Maya Gelar Bridal Shower di Shanghai
-
Penyesalan Rossa Setelah Kepergian Titiek Puspa: Kenangan, Harapan, dan Permintaan Terakhir Sang Legenda
-
Rhoma Irama, Rossa hingga Lesti Kejora Mengisi Program Lebaran Idulfitri 1446 H di Indosiar
-
Audisi Indonesian Idol Season XIII Peserta Membludak, Maia Estianty: Di Musim Ini Banyak Cowok yang Bagus
-
Hukum Anaknya dari Dicocol Sambal hingga Diguyur Air, Rossa Sakit Mental Imbas Cerai dengan Yoyo?
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Elsa Japasal Merilis Single Debut Penuh Emosional di Lagu Berjudul 'Pernah Dicinta'
-
Maia Estianty Ditekan Isu Negatif soal Perceraian: Saya Yakin Anak Saya Tahu yang Terbaik untuk Ibunya
-
Vadesta Meminta Doa Restu Untuk Cinta Masa Depan dalam Single Terbaru 'Anagata'
-
Terry Putri Jalani Long Distance Marriage: Cerita Pilu dan Pilihan Tetap di Indonesia Meski Suami Tinggal di Amerika
-
Film Religi "The King of Kings" Hadir di Bioskop Indonesia, Suguhkan Kisah Yesus dengan Visual Modern