
Matamata.com - Annisa Pohan nostalgia momen saat berhasil foto bareng Justin Bieber. Hal itu terlihat dalam unggahan terbarunya di Instagram. Sejumlah foto dibagikan istri Agus Yudhoyono ini. Potret itu diambil ketika Annisa Pohan menonton konser Justin Bieber di Indonesia.
"Bieber Fever from 2011. Slide 2 Aira mau digendong Bieber dia nggak mau kabur ke ibunya. Padahal tiap hari nyanyi “baby...baby....baby...oooo," tulis Annisa Pohan sebagai caption.

JB sapaannya memang sempat menyambangi Indonesia dalam tur konser bertajuk My World Tour. Acara itu dihelat di Sentul Internationl Convention Center (SICC), Bogor, Jawa Barat pada 23 April 2011. Lantas seperti apa potret kebersamaan Annisa Pohan dan Justin Bieber? Berikut ulasannya.
Baca Juga:
Ada Justin Bieber, 3 Potret Annisa Pohan Foto Bareng Artis Dunia
1. Foto berdua
Annisa Pohan tampil casual saat berhasil bertemu Justin Bieber di belakang panggung. Dia mengenakan kaos bergaris berlengan pendek yang dipadukan dengan celana jeans.
Sedangkan Justin Bieber yang berada di sampingnya terlihat santai dengan mengenakan kacamata andalannya.
Baca Juga:
Ultah Pernikahan ke-15, Annisa Pohan Termehek-mehek Surprise Suami
2. Justin Bieber mau gendong Almira Tunggadewi Yudhoyono
Dalam slide berikutnya terlihat pelantun Yummy itu berjongkok di depan putri Annisa Pohan, Almira Tunggadewi Yudhoyono.
Justin Bieber berniat menggendong cucu SBY itu yang kala itu masih balita. Sayangnya Almira Tunggadewi Yudhoyono menolak digendong Justin Bieber.
Baca Juga:
Posting Foto Berhijab Sedang Baca Alquran, Annisa Pohan Tuai Pro Kontra
3. Bareng keluarga
Tak ketinggalan, Annisa Pohan juga mengambil gambar bareng Justin Bieber bersama suaminya, Agus Yudhoyono dan Almira Tunggadewi Yudhoyono.
Gara-gara itu sampai ada netizen yang tanya itu foto asli apa editan photoshop.
4. Duduk paling depan
Selain itu, Annisa Pohan juga mengabadikan momen saat melihat performa Justin Bieber. Dia bersama keluarga kecilnya menonton di barisan terdepan loh.
Beruntung banget nggak sih Annisa Pohan bisa sedekat itu dengan penyanyi kelas dunia, idola cewek-cewek. (Sumarni)
Berita Terkait
-
Gosip Justin Bieber Bangkrut karena Utang Rp320 Miliar Menggemparkan, Bagaimana Fakta Kondisi Finansialnya?
-
Sudah Masuk Persatuan Istri Menteri, Annisa Pohan Ungkap Tabiat Iriana Jokowi dan Ani Yudhoyono saat Bertugas Sebagai Ibu Negara
-
Paras Almira Yudhoyono Mirip Shafeea Anak Ahmad Dhani, Foto Ini Bikin Netizen Kegocek
-
Kemampuan Bahasa Inggrisnya Menghanyutkan, Baju Almira Yudhoyono Dikritik saat Promosikan Batik
-
Makin Anggung Memesona, Ini 10 Potret Transformasi Almira Yudhoyono Anak AHY dan Annisa Pohan
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Selena Gomez dan Benny Blanco Rilis Album Kolaborasi 'I Said I Love You First'
-
Langkah-Langkah Membuat Website Game yang Menghasilkan Uang
-
Elsa Japasal Merilis Single Debut Penuh Emosional di Lagu Berjudul 'Pernah Dicinta'
-
Maia Estianty Ditekan Isu Negatif soal Perceraian: Saya Yakin Anak Saya Tahu yang Terbaik untuk Ibunya
-
Vadesta Meminta Doa Restu Untuk Cinta Masa Depan dalam Single Terbaru 'Anagata'