Matamata.com - Nia Ramadhani yang kini telah menjadi seorang istri dari konglomerat Ardi bakrie, selalu saja menjadi sorotan publik. Hal-hal kecil yang dilakukan oleh ibu 3 anak ini selalu berujung kehebohan. Seperti halnya saat Nia tak bisa memasak telur dan tak bisa mengupas salak.
Publik lantas beranggapan jika kehidupan Nia Ramadhani sangat mewah dan selalu dilayani oleh asisten. Ditambah wanita 30 tahun itu selalu berpenampilan layaknya sosialita kelas atas.
Anggapan tersebut berubah usai Nia Ramadhani belum lama ini mengunggah dirinya saat mengendarai motor matic dengan memboncengkan anak sulungnya, Mikhayla. Sontak netizen heboh melihat Nia bisa mengendarai motor matic.
Dalam Instagram Story-nya, Mikha mengambil video saat tengah diboncengkan oleh sang ibu. Lengkap dengan helm full face serta masker, Nia terlihat mahir mengendarai motor.
Tak hanya itu saja, ternyata Nia cukup sering mengendarai motor. Seperti yang baru-baru ini diunggah di Instagramnya, Nia kembali terlihat memboncengkan sang anak. Video tersebut lantas diunggah kembali oleh akun Instagram @niaramadhani_update.
Melihat aksi menantu Aburizal Bakrie itu, netizen langsung membanjiri kolom komentar dengan beragam pujian yang ditujukan kepada Nia. Banyak yang tak menyangka jika Nia bisa mengendarai motor.
"Saya lebih suka liat ini,lebih natural kehidupan nya, di banding hrs slalu glamour,hidup mewah sy sdh biasa," puji netizen. "Kirain gak bisa naik motor," timpal netizen. "Bangga sama Ibu Niaramadhani, masih tau ajak keseruan putrinya dengan jalan sore dengan motor, Salut sm kesederhanaan beliau," lanjut netizen.
Wajar jika netizen heboh melihat seorang Nia Ramadhani mengendarai motor. Kehidupan Nia memang glamour hingga tak terpikirkan oleh publik Nia bisa mengendarai motor.
Seperti yang baru-baru ini bikin publik heboh. Nia Ramadhani melakukan pemotretan dengan pakaian dan perhiasan senilai Rp3 miliar.
Nia memakai pakaian yang di desain oleh Ivan Gunawan. Pakaian tersebut memang terlihat sangat mewah. Namun yang membuat pemotretan tersebut sangat mahal adalah perhiasan yang dipakai Nia. Mantan kekasih Bams Samson ini memakai perhiasan seharga Rp2,5 miliar.
Nia juga terlihat mengenakan wig pendek dengan make up bold yang membuatnya semakin menawan. Ditambah pakaian berwarna hitam yang membuatnya semakin misterius dalam pemotretan tersebut.
Nia tampak stunning dan terlihat mahal dalam pemotretan itu. Memang cocok ya Nia Ramadhani disebut sebagai ratu sosialita.
Berita Terkait
-
Mikhayla Beranjak Remaja, Nia Ramadhani Ungkap Pesan Menyentuh untuk Sang Putri di Ulang Tahun ke-13
-
Rayakan Usia 35 Tahun, Nia Ramadhani Pamer Kematangan dan Pesona yang Tak Luntur
-
Raffi Ahmad Gelar 'Lagi Lagi Tenis Internasional', Ajak Nia Ramadhani dan Desta Tanding Lawan Artis Korea
-
Nia Ramadhani Geram, Ancam Polisikan Pengedar Video Hoaks Kondisi Kesehatan Aburizal Bakrie: Jangan Ngarang!
-
Biodata Lengkap dan Agama Nia Ramadhani
Terpopuler
-
Presiden Prabowo Melawat ke Inggris Pekan Depan, Bidik Kerja Sama Universitas Papan Atas
-
Denmark Peringatkan AS: Upaya Rebut Greenland Bisa Jadi Lonceng Kematian NATO
-
Menteri PKP Targetkan Pembangunan Ratusan Rusun Subsidi Sepanjang 2026
-
Kemenhaj: Petugas Haji Wajib Berseragam dan Tidak Pakai Ihram saat Puncak Armuzna
-
Kumpulkan 1.200 Rektor, Presiden Prabowo Tekankan Pendidikan Tanpa Bebani Mahasiswa
Terkini
-
8 Tips Liburan Hemat ke Bandung yang Patut Dicoba
-
Bersih Maksimal dan Hemat Energi! Ini 5 Mesin Cuci Panasonic Terbaik 2026
-
Biasa Dikelilingi Cowok, Ringgo Agus Rahman Girang Jadi yang "Paling Ganteng" di Film Terbaru
-
Happy Catchy Studio dan Keluarga Resmi Luncurkan Didi Kempot AI, Inovasi Digital Pelestarian Warisan Budaya
-
Pameran 'SUARA Indonesia!' Hadir di Yogyakarta, Refleksi 20 Tahun Konvensi UNESCO tentang Keberagaman Budaya