Matamata.com - Sammy Simorangkir dikenal sebagai vokalis Kerispatih pada awal kariernya. Sammy lantas berkarier sebagai solois usai hengkang dari band yang membesarkan namanya itu.
Kehidupan Sammy semakin lengkap dengan menikahi Viviane pada Juli 2017. Kini Sammy dan Viviane tinggal di sebuah rumah mewah seperti yang diperlihatkan melalui vlog terbaru Boy William.
Seperti apa potret rumah mewah Sammy Simorangkir yang membuat Boy William terkagum-kagum? Simak potret-potret rumah Sammy dan Viviane berikut ini.
Baca Juga:
Rumah Sammy Simorangkir Disatroni Maling, Aksi Pelaku Terekam CCTV
1. Konsep Loop House
Saat pertama kali memasuki rumah Sammy Simorangkir, Boy William langsung disuguhi tangga tanpa undakan dengan bahan jaring kuat untuk menuju area lantai 2. Sammy kemudian menjelaskan bahwa rumahnya berkonsep Loop House yang kebalikan dari rumah pada umumnya.
Apabila rumah biasa menyediakan area publik di lantai 1, Sammy justru meletakkannya di lantai 2. Sehingga kamar-kamar yang merupakan privasi keluarga justru berada di lantai bawah. Boy William juga bisa melihat kolam renang yang berada di lantai 1 saat berjalan di tangga.
Baca Juga:
Senasib dengan Sammy Simorangkir IG Diretas, 2 Korban Lain Lapor Polisi
2. Ruang Keluarga
Setelah melewati tangga, Boy William langsung memasuki ruang keluarga yang berkonsep minimalis dengan warna serba hitam, abu-abu, atau cokelat. Viviane mengungkap bahwa ruang keluarga juga berfungsi untuk tempat berkumpul rekan-rekannya dengan Sammy Simorangkir. Para tamu bisa bernyanyi atau main game. Terdapat rak yang memperlihatkan potret-potret keluarga sekaligus piala-piala penghargaan yang didapatkan Sammy sebagai solois di sudut ruangan.
Drum di sudut lain ruang keluarga juga menarik perhatian Boy William. Rupanya putra Sammy dan Viviane, Gevariel Jogi Simorangkir, hobi bermain drum. Meski baru berusia 3 tahun, Gevariel sudah menunjukkan bakat musik yang diwarisi dari sang ayah.
Baca Juga:
Sammy Simorangkir Geram Diminta Bayaran Rp 5 Juta oleh Peretas
3. Ruang Makan
Ruang makan berada dalam satu area dengan ruang keluarga. Tampak meja makan Viviane dan Sammy Simorangkir dihiasi vas berisi bunga melati.
Ruang makan tersebut berfungsi dengan baik karena Viviane dan keluarga selalu makan siang dan makan malam di sana. Namun ketika bersama banyak teman, Viviane dan Sammy lebih suka barbeque-an di halaman rumah.
Baca Juga:
Instagram Sammy Simorangkir Dihack, Mendadak Jadi Tukang Jual HP
4. Dapur
Masih dalam satu area dengan ruang keluarga dan ruang makan, ada dapur yang menjadi tempat favorit Viviane. Dibocorkan Sammy Simorangkir, sang istri yang kecantikannya tak perlu dipertanyakan lagi tersebut ternyata jago masak.
Sammy mengungkap masakan Viviane yang menjadi favoritnya, yakni capit kepiting. Menurut Sammy, masakan sang istri tak kalah lezat dengan restoran kepiting terkenal di Surabaya, Jawa Timur.
5. Kolam Renang
Boy William kemudian diajak turun ke bawah untuk melihat area privasi Viviane dan Sammy Simorangkir. Yang pertama adalah kolam renang yang bisa dilihat di tangga masuk. Kekaguman Boy William terhadap rumah Viviane dan Sammy sampai membuatnya merasa berada di Beverly Hills hingga Santorini.
Terdapat sofa untuk bersantai dengan beberapa tumbuhan sebagai pemanisnya di sisi kolam renang. Meski simple, tetapi area tersebut juga membawa perasaan nyaman pengunjung. Pantas Boy William dibuat terkagum!
6. Kamar Utama
Sammy Simorangkir dan Viviane memiliki kamar utama bak di hotel-hotel ternama. Sprei serba putih serta nuansa dengan warna-warna kalem seperti cokelat, abu-abu, dan hitam membuat kesan minimalis semakin terasa. Di sisi tempat tidur, terdapat meja dan kursi untuk bekerja. Tampak pula layar untuk memantau CCTV rumah.
Viviane juga mengajak Boy William melihat ruangan wardrobe yang tidak terlalu besar. Finalis Miss Indonesia tersebut mengaku memang tidak mau berlebihan dalam hal membeli barang-barang branded. Sebaliknya, Viviane dan suami lebih suka menabung untuk mendapatkan barang-barang yang diinginkan mereka.
7. Balkon Atas
Rumah Sammy Simorangkir juga memiliki balkon atas yang cukup luas untuk barbeque-an. Meski berada di lantai 2, balkon tersebut tampak cukup asri.
Sammy Simorangkir mengaku sering menghabiskan waktunya di sore hari dengan meneguk kopi sambil melihat senja.
8. Halaman Rumah
Sammy Simorangkir berulang kali menyebutkan halaman rumahnya yang biasa digunakan barbeque-an. Halaman rumah Sammy memang cukup besar untuk menggelar pesta dengan banyak orang.
Pemandangan hijau dengan rumput dan pohon-pohon besar membuat halaman rumah Sammy dan Viviane tampak teduh sekaligus nyaman. Keren banget ya potret rumah mewah Sammy Simorangkir? Gimana menurutmu?
Berita Terkait
-
Umi Kalsum Izinkan Boy William Dekati Ayu Ting Ting Lagi, tapi Pakai Syarat: Doain Aja Jadi Mualaf
-
Boy William Sengaja Rekam dan Posting Video Orang Tua Berkelahi di Tempat Umum Korea Selatan, Banjir Peringatan: Ini Bukan Konoha
-
Tarif Endorse Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dibongkar Pelaku UMKM
-
Pegang Tangan Ayu Ting Ting, Tatapan Boy William Disorot: Sedih Tak Terima Ditinggal Nikah?
-
Tiba-tiba Bikin Konten Mukbang, Warganet Curiga Boy William Lagi Patah Hati: Saingannya TNI!
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Generasi Muda Bicara Ekonomi: Youth Economic Summit 2024 Cetak Optimisme Baru untuk Indonesia
-
Ashira Zamita, Ogah Nikah Muda Karena Menjadi Saksi Kengerian Pernikahan yang Dialami Sang Kakak
-
Oka Antara yang Ambisius dan Kisahnya Menghadapi Pilkada Penuh Ketegangan
-
Totalitas Febby Rastanty di Film Wanita Ahli Neraka: Dari Adegan Berat hingga Latihan Jadi Istri yang Baik
-
Boney M 50th Anniversary Tour Menghidupkan Kembali Kejayaan Era Disco di Jakarta