Yohanes Endra | MataMata.com
Traveloka Paylater. (Top Brand Award)

Matamata.com - Traveloka sebagai salah satu lifestyle superapp yang memungkinkan pengguna untuk memesan berbagai produk perjalanan, kini sudah menyediakan metode pembayaran paylater. Fitur yang satu ini tersedia melalui platform dengan adanya kerja sama dengan mitra penyedia pinjaman. Penasaran bagaimana fitur ini dapat membantu Anda? Kenali dengan baik melalui informasi berikut ini.

Apa, sih Fitur Traveloka Paylater Itu?

Seperti namanya, Paylater Traveloka adalah fitur terbaru yang Traveloka hadirkan supaya pengguna bisa mendapatkan produk sekarang, tapi bayarnya kemudian. Dengan begitu, belanja dan pembelian produk apa saja bisa Anda lakukan dari mana saja melalui pembayaran di kemudian hari.

Baca Juga:
Sarwendah Diam-diam Tahu Ruben Onsu Rahasiakan Perihal Kista di Batang Otak

Paylater juga bisa menjadi fasilitas pembayaran untuk Anda yang ingin membeli produk dengan jangka waktu 1-12 bulan. Sebelum mendaftar, syarat utama yang harus Anda pastikan nantinya akan terpenuhi adalah sudah memiliki KTP dan berusia 21-70 tahun.

Kalau pendaftaran dan aktivasi Anda sudah disetujui, pinjaman bisa dilakukan dengan limit sampai Rp50 jutaan. Limit tersebut bisa Anda gunakan untuk membeli semua produk yang tersedia melalui platform Traveloka, kecuali beberapa produk pada tagihan dan isi ulang, seperti voucher game, hingga angsuran kredit.

Lantas, bagaimana cara kerja dari Traveloka Paylater yang dapat Anda ikuti? Mudah saja karena paylater berbasis cicilan layaknya kartu kredit. Sama seperti namanya, beli dulu bayar belakangan yang artinya Anda dapat melakukan cicilan di masa mendatang.

Baca Juga:
Ruben Onsu Tertunduk Lemas saat Tahu Sarwendah Punya Kista di Batang Otak

Paylater bukan berarti Anda akan mendapatkan produk atau uang gratis. Anda tetap memiliki tagihan dan tanggung jawab untuk membayar. Sama seperti membeli produk seperti biasanya, Anda akan membayar sesuai harga produk yang sebelumnya sudah termasuk dalam pembelian.

Bunga Cicilan Paylater Per Bulan

Keunggulan dari menggunakan fitur Traveloka Paylater adalah bunganya yang cukup bersahabat. Traveloka akan mengenakan bunga kepada pengguna fitur yang membagi pembayaran dalam skema khusus untuk jangka waktu maksimal 12 bulan.

Baca Juga:
Hadiri Acara Sarwendah di Tengah Proses Cerai dengan Sule, Nathalie Holscher Tampil Ceria

Platform yang satu ini juga sudah menjanjikan Anda sistem kredit dengan cicilan rendah, sehingga bunga paylater per bulan tidak akan membebankan. Bunga cicilan juga tidak akan membuat biaya yang harus Anda cicil atau bayar nantinya menjadi membengkak.

Nilainya terbilang cukup ringan, yakni dalam range sebesar 2.25%-4.80% per bulannya. Jumlah bunga yang satu ini akan dikenakan kepada Anda jika memilih cicilan per bulan dan berlaku secara flat.

Kalau besar bunga tersebut masih terasa berat, Traveloka juga menyediakan promo potongan dan membuat nominalnya menjadi lebih kecil. Karena itulah, Anda sebagai pengguna Traveloka bisa terus stay tune dan mengikuti sejumlah program spesial yang ada setiap bulannya.

Baca Juga:
Wira-wiri Masuk Rumah Sakit, Sarwendah Mohon Doa: Semoga Terus Membaik

Proses Registrasi dan Verifikasi

Proses registrasi dan verifikasi bisa lebih cepat dan memakan waktu maksimal hanya 24 jam saja. Karena itulah, pastikan Anda sudah memenuhi syarat untuk mendaftar supaya proses verifikasinya menjadi lebih cepat.

Selama proses verifikasi ini, Traveloka akan memeriksa setiap data yang sudah Anda masukkan. Kalau sudah berhasil dan data dapat diterima, pihak Traveloka akan memberikan informasi melalui Email.

Selesai verifikasi, Anda sudah bisa masuk ke akun paylater dan menikmati segala kemudahannya. Manfaatkan segala fitur dan kesempatan yang ada untuk memenuhi kebutuhan Anda.

Refund Tersedia untuk Pembelian

Merasa tidak yakin dengan produk yang akan Anda beli dan ingin melakukan refund? Traveloka memiliki fiturnya yang tepat. Namun, jumlah refund akan tetap bergantung pada regulasi produk yang akan Anda beli. Selain itu, bisa saja Anda tidak akan menerima refund dalam nominal penuh karena biaya sebetulnya tidak dapat dikembalikan.

Langkah Preventif Dari Traveloka Terhadap Keamanan Transaksi

Traveloka memang mengedepankan dan mengutamakan keamanan transaksi bagi pengguna. Karena itulah, ada beberapa langkah preventif yang Traveloka sediakan untuk membantu Anda dalam menghindari penipuan.
1. Seseorang menelepon dan menanyakan detail mengenai data pribadi Anda. Jika hal yang satu ini terjadi, lebih baik untuk menghiraukannya saja dan tidak memberikan detail mengenai data yang bersangkutan.

2. Ada SMS berisi One Time Password (OTP) atau konfirmasi pinjaman, padahal Anda tidak merasa pernah melakukannya.

3.  Email dan pesan yang berisi informasi link website, tetapi bukan merujuk pada website Traveloka.

4. Informasi melalui Email atau telepon yang mengharuskan Anda untuk memberitahu email maupun password yang digunakan dalam melakukan login.

5.  Seseorang menawarkan jasa gestun yang melampirkan testi palsu dan mengatasnamakan Traveloka dengan fitur paylater.

Tips Supaya Ajuan Paylater Anda Tidak Ditolak

Anda sudah melakukan pengajuan dan verifikasi data, tetapi tetap ditolak? Pelajari beberapa poin berikut ini.

1. Detail dan informasi tidak sesuai dengan syarat pengajuan. Karena itulah, sangat penting untuk memeriksa kembali data yang akan Anda gunakan untuk pengajuannya.

2. Tanpa disadari, Anda sudah melakukan pengajuan sebelumnya dan mendapatkan persetujuan langsung dari aplikasi.

3. Dokumen yang Anda berikan tidak jelas, blur, atau tidak terbaca. Pastikan foto untuk identitas dan syarat pengajuan lainnya terlihat jelas.

4. Kontak keluarga yang Anda cantumkan sudah tidak aktif, tidak dapat dihubungi, dan tidak valid. Syarat pengajuan yang satu ini tentunya tidak kalah penting untuk Anda perhatikan, sehingga gunakan kontak yang benar.

Setelah mengenali fitur paylater dan cara melakukan pengajuannya yang benar, Anda sudah bisa ikut mencobanya. Manfaatkan dalam memenuhi segala kebutuhan Anda dan terus update informasi melalui aplikasi Traveloka supaya bisa mendapatkan promo liburan, sampai pembayaran.

Load More