Matamata.com - Bisa memiliki tanaman yang tumbuh subur dan hasil panennya melimpah adalah harapan semua petani. Tak hanya sekadar menanam saja, dalam Islam ternyata ada doa bercocok tanam agar hasilnya melimpah.
Bercocok tanam sendiri ada banyak ragam jenisnya, mulai dari menanam jenis pangan dari padi, jagung, sayur, cabai hingga sekadar tanaman hias yang menjadi tren akhir-akhir ini.
Berikut ini beberapa bacaan doa bercocok tanam agar hasilnya melimpah dan bisa menjadi rezeki yang berkah.
1. Doa dari Rasulullah SAW
Doa yang pernah dipanjatkan Rasulullah dipanjatkan agar Allah SWT memelihara ladang yang sudah mulai berbuah hingga masa panen dari gangguan yang menyebabkan gagal panen. Berikut ini bacaan doanya:
"Allahumma kama araitana awwalahu, fa arina akhirahu."
Yang artinya:
“Tuhanku, perlihatkanlah kepada kami hasil akhir cocok tanam kami sebagaimana Engkau memperlihatkan hasil awalnya.”
2. Doa dari Sayyid Utsman bin Yahya
Doa ini mengharapkan agar Allah SWT menjaga tumbuhan dan memberikan hasil yang melimpah dan berkualitas. Berikut ini bacaan doanya:
"Bismillaahir rahmaanir rahiim, subhaanal baa’itsil waaritsi.
Yang artinya:
"Dengan nama Allah yang maha pengasih lagi maha penyayang. Maha suci Tuhan yang membangkitkan lagi mewariskan adanya."
3. Doa meminta keberkahan dari hasil panennya
Doa ini bisa dibacakan dengan cara sambil menggenggam bibit yang akan ditanam serta menghadap kiblat. Dianjurkan membaca Surat Al Waqiah ayat 64.
"A antum tazra’unahu am nahnu zari’un."
Yang artinya:
“Kamukah yang menumbuhkannya atau Kamikah yang menumbuhkannya?”
Baru kemudian ditambahkan doa sebagai berikut ini:
"Allahummaj’alhu hartsan mubarokan warzuqnaa fiihissalaamata waj’alhu habban muarakiban wa laa tahrimni khairan ma abtaghi wa la tafuttani bi ma matta’tani bihaqqi Muhammadin wa aalihi thayyibina thahirin."
Yang artinya:
“Ya Allah, jadikan bibit ini menghasilkan pertanian yang penuh berkah, karuniakan kepada kami dalam pertanian ini keselamatan dan kesempurnaan. Jadikan bibit ini keberhasilan yang melimpah. Jangan halangi aku dari kebaikan yang aku harapkan, dan jangan binasakan aku karena hasil yang menyenangkan, dengan hak Muhammad dan keluarganya yang baik dan suci.”
Bibit itu kemudian bisa ditanam dengan iringan bismilah dan sholawat kepada Nabi Muhammad SAW.
Rasulullah juga menganjurkan untuk membaca doa yang singkat seperti di bawah ini.
"Barakatan ma‘a barakatin."
Yang artinya:
“Semoga Allah menambah keberkahan berlipat ganda.”
Itulah tadi doa bercocok tanam agar hasil melimpah menurut Islam. Semoga bermanfaat.
Berita Terkait
-
Pejabat Negara Pantau Misa Malam Natal di Katedral, Menko PMK Ajak Doakan Korban Bencana
-
Menag Ajak Santri Seluruh Indonesia Doakan Korban Musibah Gedung Ambruk di Ponpes Al Khoziny
-
Doa Mustajab untuk Meluluhkan Hati Bos yang Keras di Tempat Kerja
-
Dua Anak Jadi Korban Perusakan Rumah Doa, Menteri PPPA Soroti Dampak Psikologis
-
Pamer Foto Diinfus, Jessica Iskandar Minta Doa Kesembuhan
Terpopuler
-
Piala Asia 2026: Timnas Futsal Indonesia Gelar Dua Uji Coba Tertutup Lawan Tajikistan dan Jepang
-
Istana: RUU Penanggulangan Disinformasi dan Propaganda Asing Masih Sebatas Wacana
-
Wamenhaj Coreat Enam Calon Petugas Haji karena Tak Jujur Soal Riwayat Penyakit
-
Prabowo Koreksi Desain IKN: Tambah Embung dan Perkuat Antisipasi Karhutla
-
Presiden Prabowo Melawat ke Inggris Pekan Depan, Bidik Kerja Sama Universitas Papan Atas
Terkini
-
8 Tips Liburan Hemat ke Bandung yang Patut Dicoba
-
Bersih Maksimal dan Hemat Energi! Ini 5 Mesin Cuci Panasonic Terbaik 2026
-
Biasa Dikelilingi Cowok, Ringgo Agus Rahman Girang Jadi yang "Paling Ganteng" di Film Terbaru
-
Happy Catchy Studio dan Keluarga Resmi Luncurkan Didi Kempot AI, Inovasi Digital Pelestarian Warisan Budaya
-
Pameran 'SUARA Indonesia!' Hadir di Yogyakarta, Refleksi 20 Tahun Konvensi UNESCO tentang Keberagaman Budaya