Matamata.com - Fitri Carlina dikenal sebagai penyanyi dangdut yang suaminya berprofesi sebagai pilot. Setelah Dewi Perssik mengungkap gaji calon suaminya yang juga pilot mencapai Rp200 juta, rumah Fitri Carlina bikin publik penasaran.
Maia Estianty berkesempatan mengunjungi rumah Fitri Carlina beberapa waktu lalu. Seperti apa? Simak potret-potretnya berikut ini.
1. Penampakan rumah Fitri Carlina terbilang jauh dari kesan mewah apabila benar kabar bahwa gaji pilot mencapai ratusan juta rupiah.
2. Namun saat memasuki ruang tamu, kemewahan rumah Fitri Carlina langsung bisa terlihat.
3. Rumah Fitri Carlina berkonsep open space dengan ruang tamu yang langsung terhubung dengan dapur.
4. Terdapat enam jendela seukuran pintu yang memperlihatkan taman belakang rumah Fitri Carlina.
5. Abu-abu menjadi warna pilihan untuk dinding rumah Fitri Carlina dengan hiasan dinding berwarna silver pula.
6. Fitri Carlina bisa sekaligus menonton televisi saat berada di dapur sehingga memudahkan untuk multitasking sebagai ibu rumah tangga.
7. Dapur rumah Fitri Carlina terbilang cukup kecil, tetapi punya kursi dan meja ala bar untuk bersantai.
8. Selain menonton televisi, Fitri Carlina bisa menyaksikan pemandangan di halaman belakang rumahnya berkat jendela yang lebar.
9. Bar mini di dapur Fitri Carlina juga dilengkapi lampu berbentuk tabung yang unik warna silver. Sederet koleksi magnet di kulkas Fitri Carlina bikin salfok tuh!
10. Sofa berwarna biru langit menjadi pilihan Fitri Carlina dan sang suami, Hendra Sumendap, yang kini menjadi pilot di Oman.
11. Miniatur pesawat tak kelewatan dimiliki Fitri Carlina sebagai istri seorang pilot. Selain istri pilot, Fitri Carlina ternyata memang suka dengan pesawat.
12. Lantai dua rumah Fitri Carlina berkonsep langit sehingga warna dindingnya biru ditambah wallpaper gambar pesawat di salah satu sisinya.
13. Sebuah lemari kaca menyimpan koleksi miniatur pesawat milik Fitri Carlina. Salah satunya merupakan warisan dari ayah mertua Fitri Carlina, mantan CEO maskapai Mandala.
14. Sedangkan koleksi pesawat Iron Maiden ini didatangkan langsung dari Inggris. Fyi nih, Paul Bruce Dickinson vokalis Iron Maiden juga seorang pilot profesional.
Itu dia potret-potret rumah Fitri Carlina yang suaminya seorang pilot. Bagaimana pendapatmu?
Berita Terkait
-
LIVE: Fitri Carlina Berbagi Cerita LDM dengan Suami yang Seorang Pilot
-
Terungkap Kondisi Terkini Ruben Onsu, Sudah Senyum tapi Wajah Masih Pucat: Yakin Semua Baik-baik Saja
-
Fitri Carlina Sempat Dihubungi Dewi Perssik Soal Rully: Kita Nggak Saling Sindir
-
Pangkat Mertua Fitri Carlina Ternyata Mentereng, Dewi Perssik Disentil: Mas Rully Jenderal Dunia Akhirat
-
Beda dengan Dewi Perssik, Fitri Carlina Malah Merasa Terbebani Saat Singgung Soal Gaji Pilot
Terpopuler
-
Prabowo Koreksi Desain IKN: Tambah Embung dan Perkuat Antisipasi Karhutla
-
Presiden Prabowo Melawat ke Inggris Pekan Depan, Bidik Kerja Sama Universitas Papan Atas
-
Denmark Peringatkan AS: Upaya Rebut Greenland Bisa Jadi Lonceng Kematian NATO
-
Menteri PKP Targetkan Pembangunan Ratusan Rusun Subsidi Sepanjang 2026
-
Kemenhaj: Petugas Haji Wajib Berseragam dan Tidak Pakai Ihram saat Puncak Armuzna
Terkini
-
8 Tips Liburan Hemat ke Bandung yang Patut Dicoba
-
Bersih Maksimal dan Hemat Energi! Ini 5 Mesin Cuci Panasonic Terbaik 2026
-
Biasa Dikelilingi Cowok, Ringgo Agus Rahman Girang Jadi yang "Paling Ganteng" di Film Terbaru
-
Happy Catchy Studio dan Keluarga Resmi Luncurkan Didi Kempot AI, Inovasi Digital Pelestarian Warisan Budaya
-
Pameran 'SUARA Indonesia!' Hadir di Yogyakarta, Refleksi 20 Tahun Konvensi UNESCO tentang Keberagaman Budaya