Matamata.com - Al Ghazali baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke-21 tahun pada Jumat (31/8/2018).
Pesta ulang tahun putra sulung pasangan Ahmad Dhani dan Maia Estianty ini dirayakan sangat meriah.
Mengangkat tema Gatsby Night, pesta ulang tahun Al Ghazali berlangsung di Cloud Lounge di bilangan Thamrin, Jakarta Pusat.
Baca Juga:
Billy Syahputra Jawab Siapa Bule Cantik yang Kepergok Foto Bareng
Pesta ulang tahun itu dihadiri oleh sejumlah artis dan teman-teman dekat Al Ghazali. Pasangan kakak adik atlet jetski, Aero Aswar dan Aqsa Aswar juga turut hadir.
Tentunya, sang bunda Maia Estianty, juga turut hadir di moment spesial anak pertamanya.
Dari perayaan itu, publik disajikan pemandangan unik sekaligus mengharukan. Pasalnya, pasangan yang telah lama bercerai dan memiliki hubungan tak cukup baik, Maia Estianty dan Ahmad Dhani tampak tak canggung ketika foto bersama anak-anak mereka.
Baca Juga:
Selain Isyana, 4 Penyanyi Ini Rela Kehujanan saat Manggung
Pemandangan foto keluarga ini terlihat seperti keluarga utuh yang sejak dulu hingga sekarang. Netizen yang melihat kebersamaan mereka pun turut senang dan terharu.
''Like pakek banget. Semoga selalu seperti ini,'' tulis @pusat_ay_pink.
''Terharu lihatnya,'' tulis @anespenelope90.
Baca Juga:
Intip Perpaduan Gaya Tomboi dan Feminin ala Evelyn Nada Anjani
Tak sampai di situ, publik kembali dikejutkan dengan pemandangan unik lainnya. Ya, publik pastinya dibuat penasaran dengan sosok Mulan Jameela di pesta itu.
Muncul banyak pertanyaan mengenai Mulan Jameela ketika foto-foto kebersamaan Maia Estianty dan Ahmad Dhani beredar.
Apakah Mulan Jameela turut diundang dan hadir di pesta ulang tahun Al Ghazali di mana ada Maia Estianty ada di sana.
Jawabannya, ya, Mulan Jameela juga datang dan juga turut foto bersama dengan Al Ghazali, El Rumi, Dul Jaelani, Ahmad Dhani dan masih banyak lagi. Mereka tampak akrab.
Penampilan Mulan Jameela juga menjadi sorotan. Sebab, meski datang ke acara ulang tahun mewah dan glamour, Mulan Jameela datang tetap dengan penampilan Syari.
Mulan Jameela memakai gaun warna hitam berbalut blink-blink, blazer hitam serta jilbab lebar menutupi dadanya warna hitam pula.
Selamat ulang tahun, Al Ghazali!
Berita Terkait
-
Maia Estianty Terharu di Siraman Al Ghazali dan Alyssa Daguise
-
Al Ghazali Tak Sabar Nikahi Alyssa Daguise, Siapkan 3.000 Undangan untuk Resepsi Ngunduh Mantu
-
Maia Estianty Bela Al Ghazali yang Disebut Tak Tegas soal Pernikahan: Itu Pilihan Pribadi
-
Kisah Romantis Al Ghazali & Alyssa Daguise: Keyakinan sejak Awal hingga Pilihan Menikah setelah Sholat Istikharah
-
Sosok Tommy Kurniawan: Dari Aktor ke Legislator, Tegaskan Skakmat untuk Ahmad Dhani di Sidang MKD DPR RI
Terpopuler
-
42 Tahun Terpisah, Ruben Onsu Akhirnya Dipertemukan Kembali dengan Keluarga Arab dari Pihak Ibunda
-
Piyu Padi dan Once Antarkan Dian Sastro Pulang: Kami Tak Menyangka Dia Jadi Seperti Sekarang
-
20 Aktor Korea Ultah Bulan Juni, Terkenal Semua Mulai dari Lee Min Ho Sampai Park Bo Gum
-
Jaja Miharja Derita Infeksi Ginjal dan Paru-paru, Ingatkan Masyarakat Akan Risiko Pola Makan
-
Busana Olla Ramlan Saat Hadiri Resepsi Luna Maya dan Maxime Bouttier Jadi Perbincangan, Begini Respons Sang
Terkini
-
Riasan Paes Luna Maya Saat Akad Nikah Dikritik Tak Sesuai Pakem Yogyakarta
-
Heboh Aldy Maldini Diduga Tipu dan Tilep Duit Fans, Richard Lee Klaim Jadi Korban Sang Artis
-
Bukan Keanu yang Biasa, Ini Transformasinya di Film Mendadak Dangdut
-
Luna Maya Ungkap Kisah Cinta Masa Lalu dan Alasan Gagal Menikah, Kini Siap Sambut Kebahagiaan Bersama Maxime Bouttier
-
Desta Beri Hadiah Mobil Mewah di Ulang Tahun Natasha Rizky, Warganet Banjir Pujian: Hubungan Mantan yang Dewasa!