Matamata.com - Selain kebahagiaan, 2018 juga menyimpan patah hati bagi sejumlah seleb. Salah satunya adalah Ranty Maria dan Ammar Zoni. Perjalanan cinta dua daun muda ini mencuri perhatian publik, mulai dari ABG hingga ibu rumah tangga.
Terlibat cinta lokasi, Ammar Zoni dan Ranty Maria pun menjalin hubungan. Kesetiaan mereka berdua tak usah diragukan lagi.
Bahkan saat Ammar Zoni dipenjara karena kasus narkoba, Ranty Maria masih setia menunggu Ammar Zoni. Namun beberapa bulan kemudian, hubungan mereka kandas.
Baca Juga:
Polisi Naik Panggung, Duta Sheila on 7: Lemesin Aja, Jangan Dilawan
Pada 29 Juli 2018, Ranty Maria mengumumkan kandasnya jalinan cinta dengan Ammar Zoni. Ranty Maria tak menyebut alasan mengapa mereka putus. Namun, dugaan tak kuat jalani hubungan jarak jauh dan perbedaan agama santer menjadi alasan mereka putus.
Tak hanya putusnya Ranty Maria dan Ammar Zoni saja yang mencuri perhatian. Drama putus cinta empat seleb berikut ini pun mencuri banyak perhatian netizen.
Siapa saja?
Baca Juga:
Ramai Aksi Panggung Sheila On 7 Dibubarkan Polisi
1. Sophia Latjuba dan Ariel Noah
Tak banyak yang tak tahu tentang kisah cinta Sophia Latjuba dan Ariel Noah. Kisah cinta dua idaman rakyat Indonesia ini sempat disembunyikan, tapi akhirnya tercium media juga.
Sayangnya pada awal 2018 hubungan yang sudah mereka jalin selama beberapa waktu mengalami keretakan. Padahal Sophia Latjuba dan Ariel Noah digadang-gadang akan segera menikah.
Baca Juga:
Nia Ramadhani dan Olla Ramlan Segera Diperiksa Polisi
Akhirnya pada pertengahan 2018, isu putus itu pun terjawab sudah. Sophia Latjuba mengamini jika hubungannya dengan Ariel Noah telah kandas.
2. Kesha Ratuliu dan Wafda Saifan
Sempat mengundang cibiran karena gaya pacaran mereka yang terlalu vulgar, kisah cinta Kesha Ratuliu dan Wafda Saifan kandas. Bahkan saking dramanya, Wafda Saifan sampai menghapus semua foto di akun Instagramnya.
Baca Juga:
10 Gaya Seleb Bollywood Rayakan Momen Natal, Seru Banget!
Di hari yang sama, Kesha Ratuliu tertangkap sedang jalan bareng cowok bule. Sayangnya hingga kini belum ada yang tahu alasan mereka putus.
3. Luna Maya dan Reino Barack
Nah ini menjadi satu di antara drama artis putus yang paling menghebohkan. Setelah lima tahun pacaran, Luna Maya dan Reino Barack putus.
Padahal mereka digadang-gadang untuk segera menikah. Reino Barack dan Luna Maya mengungkapkan jika alasan mereka putus adalah karena terhalang restu orangtua.
Meski sudah saling menerima, drama putusnya Reino Barack dan Luna Maya tak berhenti sampai sini. Reino Barack sekarang dikabarkan sudah melamar Syahrini. Namun hingga kini masih belum terlihat kebenarannya.
4. Denny Sumargo dan Dita Soedarjo
Telah menggelar pesta lamaran dan mempersiapkan pernikahan, jalinan cinta Denny Sumargo dan Dita Soedarjo kandas. Keputusan berpisah ini telah menjadi keputusan mereka bersama.
Bahkan lewat akun Instagramnya, baik Dita Soedarjo maupun Denny Sumargo masih saling menguatkan. Lewat jumpa pers yang telah mereka lakukan baru-baru ini, Denny Sumargo dan Dita Soedarjo mengungkapkan jika ada perbedaan visi dan misi di dalam hubungan mereka.
Itu dia 5 drama putus cinta paling curi perhatian sepanjang 2018.
Berita Terkait
-
Agus Terancam Pidana karena Diduga Menyalahgunakan Duit Donasi, Resmi Dilaporkan ke PPATK
-
Tawarkan Uang Rp300 Juta ke Agus Salim, Denny Sumargo Minta Jangan Kasih Tahu Farhat Abbas
-
Kekhawatiran Denny Sumargo Terbukti, Farhat Abbas Berencana Lapor KPK
-
Darius Sinathrya Menyesal Tak Menyayangi Luna Maya: Harusnya Berpikir Bijak, Sehingga Tidak Perlu Ada Anak Setan
-
Menjadi Juri IMA Awards 2024, Vino G Bastian Merasa Terhormat: 5 Nominasi Aja Bangga, Apalagi 10
Tag
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Gus Miftah Ogah Dibayar Lebih Kecil dari Biduan, Akhirnya Terima Rp200 Juta
-
Agus Terancam Pidana karena Diduga Menyalahgunakan Duit Donasi, Resmi Dilaporkan ke PPATK
-
Pamer Senyum Semringah, Putri Zulhas Umumkan Tanggal Pernikahan dengan Zumi Zola
-
Netizen Parah Banget, Lilly Anak Angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dihina Fisiknya
-
Tawarkan Uang Rp300 Juta ke Agus Salim, Denny Sumargo Minta Jangan Kasih Tahu Farhat Abbas