Linda Rahmadanti | MataMata.com
Ricky Harun (Suara.com/Ismail)

Matamata.com - Buah pernikahan dengan Herfiza Novianti, kini  Ricky Harun telah dikaruniai tiga anak. Mereka adalah Mikaila Akyza Pratama, Athaya Akyza Pratama dan Dhia Malik Akyza Pratama yang kini berusia empat bulan.

Meski demikian, bila berbicara soal anak-anaknya, tidak ada niatan bagi Ricky Harun untuk menjadikan anaknya seorang public figure. Justru pemilik nama asli Ricky Chilnady Pratama Harun "melarang" anak-anaknya terjun dalam dunia entertaiment, apalagi bila melihat usia anak-anaknya yang masih kecil.

Sontak, di usia yang masih tergolong dini, Ricky Harun dan istri kompak tak memperkenalkan anak ke dalam dunia artis.

Baca Juga:
Ingat Kematian, Herfiza dan Ricky Harun Sudah Pesan Kain Kafan?

Ricky Harun dan Herfiza Novianti di kawasan TB. Simatupang, Jakarta Selatan, Minggu (15/4/2/2018) [suara.com/ismail)

"Nggak sih, kalau sekarang nggak, kami nggak memperkenalkan (anak ke dunia entertaiment) ya. Maksudnya nggak nyuruh anak untuk main sinetronlah, main filmlah," ujar Ricky Harun, saat dijumpai dikawasan Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (11/5/2019).

"Jadi, kami juga gedenya nggak mau mereka jadi orang-orang yang di dunia entertain sih," sambung bintang film Slank Nggak Ada Matinya

Namun pria 32 tahun ini, juga belum mengetahui secara pasti dari ketiga anaknya soal pilihan hidup mereka. Ricky Harun pun tak ingin egois soal pilihan anak-anaknya kelak.

Baca Juga:
Bikin Baper, Bisa Dicontoh Cara Istri Ricky Harun Gombalin Suaminya

"Tapi kalau nantinya memang prosesnya mereka mengarah kesana (selebritis) dan mereka sukanya ke sana, ya nggak apa-apa juga, yang penting kan mereka tahu ada batasan-batasannya ada ilmunya juga," sambungnya.

Ricky Harun dan Herfiza Novianti bersama tiga anaknya. [Instagram]

Lantas apa alasan Ricky Harun melarang anak-anaknya untuk kerja dibidang emtertainment? Menurutnya, sebagai orangtua, dirinya tak ingin terkesan mengeksploitasi anaknya.

"Nggak mau eksploitasi anak gitu ya, kasian aja. Anak masa sudah bekerja saat umurnya belum pantas untuk bekerja, anak kecil disuruh syuting sampai jam 12 malam, itu kan mereka juga masih dalam tanggungan kita. Itu udah urusan kita, jangan anak yang disuruh kerja untuk menghidupi keluarga ya. Kasihan," tutur Ricky Harun.

Baca Juga:
Cerita Ricky Harun Soal Beratnya Hijrah Sesuai Ajaran Agama

Suara.com/Revi Cofans Rantung

Load More