Linda Rahmadanti | MataMata.com
Bella Saphira (Instagram @bellasaphiraofficial)

Matamata.com - Pada tahun 2013 tepat sebelum menikah dengan Agus Surya Bakti, Bella Saphira memutuskan untuk menjadi mualaf. Bella Saphira mengucapkan dua kalimat syahadat di Masjid Istiqlal, Jakarta.

Menjalani kehidupan dengan keyakinan yang berbeda di keluarga memang ada cerita tersendiri. Seperti kisah Bella Saphira ini.

Ia bercerita bahwa meski beda keyakinan, orang tuanya serta keluarga besarnya menemaninya untuk berbuka puasa.

Baca Juga:
Jadi Istri Jenderal, Intip 5 Gaya Mewah Bella Saphira saat ke Luar Negeri

''Ibunda yg menemani saya berbuka Puasa bulan Ramadhan (9May2019)
Bersama Kakak Kandung Saya (Laki2), Kakak Ipar dan Kedua Gadis Cantik Keponakan Saya.

Kedua Orang Tua saya dan Keluarga Besar semua Beragama Kristen Protestant.''

Lebih lanjut, Bella Saphira juga mengatakan bahwa keluarganya saling menghormati meski berbeda keyakinan. Mereka tetap saling menyayangi, mendunkung, dan tetap akrab.

''Kami Selalu Saling Mendoakan yg Terbaik, Saling Menghormati keputusan Hidup masing2,
Saling Sayang, Support, Akrab dan lebih dari Sahabat.''

Baca Juga:
Jadi Mualaf, 4 Seleb Ini Jalani Puasa Ramadan Pertama Sebagai Muslim

Bella Saphira juga bercerita bahwa dirinya kadang hanya tersenyum tatkal komentar pedas mampir di kehidupannya.

''Kadang kami senyum2 sendiri membahas comment2 pedas yg keluar dari Jalur Rel “Persaudaraan”.
Terutama “Komentator” yg merasa lebih tau dari keluarga kami,
Merasa Punya Hak meng-atas namakan perasaan Orgtua saya,
Padahal Kenal saja Tidak.
Demikian Juga “Komentator” Kubu Pesaing.''

Bella Saphira (Instagram @bellasaphiraofficial)

''Orang Tua Kandung Saya, yg Melahirkan, Mendidik dan Menjadikan Saya Seperti skrg ini.
Pasti Doa Baik Penuh Berkat dari OrangTua saya yg di dengar Gusti Allah kan.

Padahal mereka yang Hobby/Rajin Comment Tidak ada yg kami rugikan dan tidak ada laba utk mereka juga..

Bagaimanapun Juga, Ibuku adalah Malaikatku Sahabatku Seumur Hidup dan Perempuan paling berjasa dalam Hidupku.

Sehat Panjang Umur Sejahtera dan Bisa Teruss Menikmati Hidup berkelimpahan yg Tuhan Kasih utk Mamaku dan Bapaku.
Aamiiin.

Happiest Mother’s Day Mama!

Hidup Rukun Damai dan Tidak menghakimi pasti Banyak Berkahnya. Aamiiin Ya Rabb,'' tulis Bella Saphira dalam unggahannya.

Baca Juga:
Lama Jadi Mualaf, 7 Foto Ini Bukti Bella Saphira Cantik Berhijab

Duh adem banget ya kalau lihat keluarga yang rukun gini.

Load More