Matamata.com - Aktor Marcell Darwin ingin menjajal berakting di film bergenre komedi. Hal itu karena selama ini Marcell kerap mendapatkan peran menjadi seorang antagonis dengan pembawaan yang serius.
"Sejujurnya kalau misalkan dikasih kesempatan untuk main film yang genrenya komedi mau banget yah, karena itu sebuah tantangan baru," kata Marcell Darwin, saat ditemui di kawasan Sudirman, Jakarta Selatan, Rabu (15/5/2019).
"Yang biasanya kita mainnya serius, cool, atau ya itulah jadi antagonis. Ya itu biasa aja sih, ya mungkin bisa dikasih kesempatan," sambung mantan kekasih Cinta Laura ini.
Marcell Darwin yang baru saja menyelesaikan proyek terbarunya di web series VIU berjudul Rewrite mengaku senang ada unsur komedi yang ia bawakan di dalamnya.
"Untuk main komedi kayak di VIU ini mau banget, apalagi di film kan dikasih kesempatan untuk nyoba. Nah, kesempatan seperti itulah," ujar Marcell Darwin.
Marcell Darwin mengungkapkan bahwa dirinya dan pemain lainnya menjadi dekat satu sama lain usai syuting web series VIU.
"Ya itu setelah habis syuting ini nongkrong sama teman-teman receh becandanya kayak, 'apa benar nasi goreng kalau direbus jadi bubur?' Jadi receh gitu, jadi nggak nyambung. Karena kan hampir tiga bulan di lokasi syuting," tuturnya.
Suara.com/Suci Febriastuti
Berita Terkait
-
Bella Graceva dan Zikri Daulay Bintangi Film 'Pohon Waru', Kisahkan Iblis Perenggut Jiwa yang Malang
-
Film 'Papa Zola The Movie', Kisahkan Pejuang Keluarga
-
Celine Evangelista Merasa Dijebak di Film 'Penunggu Rumah Buto Ijo'
-
Biasa Dikelilingi Cowok, Ringgo Agus Rahman Girang Jadi yang "Paling Ganteng" di Film Terbaru
-
Gibran Rakabuming Apresiasi Konser Amal dan Film Timur untuk Korban Bencana Sumatera
Terpopuler
-
Presiden Prabowo Melawat ke Inggris Pekan Depan, Bidik Kerja Sama Universitas Papan Atas
-
Denmark Peringatkan AS: Upaya Rebut Greenland Bisa Jadi Lonceng Kematian NATO
-
Menteri PKP Targetkan Pembangunan Ratusan Rusun Subsidi Sepanjang 2026
-
Kemenhaj: Petugas Haji Wajib Berseragam dan Tidak Pakai Ihram saat Puncak Armuzna
-
Kumpulkan 1.200 Rektor, Presiden Prabowo Tekankan Pendidikan Tanpa Bebani Mahasiswa
Terkini
-
Bandit Tayang Perdana di JAFF 2025: Drama Aksi tentang Pelarian & Balas Dendam
-
Bukan Sekadar Nostalgia: Ini 3 Alasan Setting Film 'Rangga & Cinta' Tetap di Tahun 2000-an
-
LAKON Indonesia Membawa Warisan dan Inovasi ke Panggung Utama Osaka World Expo
-
Siapa Rachquel Nesia? Aktris Muda yang Baru Resmi Menikah dengan Kevin Royano
-
Tak Perlu Bingung, Ini 5 Tips Mengunjungi Universal Studio Japan Saat Peak Season