Linda Rahmadanti | MataMata.com
Dua putra Ustaz Arifin Ilham, Muhammad Amer Adzikro (kedua dari kiri) dan Muhammad Alvin Faiz (ketiga dari kiri) (Suara.com/Revi Cofans Rantung)

Matamata.com - Wafatnya Ustaz Arifin Ilham menimbulkan duka mendalam bagi banyak orang. Tak hanya keluarga, masyarakat Indonesia pun kehilangan sosok ulama besarnya.

Selain ilmu yang bermanfaat, Uztaz Arifin Ilham juga meninggalkan harta warisan. Dirangkum dari berbagai sumber, sang ustaz meninggalkan 17 ekor kuda hingga 25 hektare di area Gunung Sindur.

Ustaz Arifin Ilham bersama dua putranya:Muhammad Alvin Faiz dan Muhammad Amer Azzikra. [Instagram]

Putra sulung almarhum, Muhammad Alvin Faiz menolak menjawab saat ditanya ihwal pembagian harta warisan tersebut untuk para ahli waris.

Baca Juga:
Punya Riding Horse, Ustaz Arifin Ilham Sempat Amanahkan untuk Menjualnya

"Itu (soal pembagian warisan) no comment. (persoalan) Keluarga kan soalnya. (Pertanyaan) yang lain," kata Alvin saat ditemui di Masjid Az Zikra Gunung Sindur, Bogor, Senin (27/5/2019).

Prosesi pemakaman Ustaz Arifin Ilham di Kompleks Ponpres Azzikra Gunung Sindur, Bogor, Jawa Barat, Kamis (23/5/2019). [Suara.con/Rambiga]

Ustaz Arifin Ilham meninggal dunia di rumah sakit di Penang, Malaysia, Rabu (22/5/2019) malam akibat penyakit kanker getah bening dan kanker nasofaring. Sang ustaz meninggalkan tiga istri, 8 anak, dan satu cucu.

Sesuai wasiatnya, jenazah Ustaz Arifin Ilham dimakamkan di kawasan Pondok Pesantren Az-Zikra Gunung Sindur, Bogor, Jawa Barat.

Baca Juga:
Melalui Putra Sulungnya, Ustaz Arifin Ilham Wasiatkan Kepengurusan Masjid

Suara.com/Yuliani

Baca Juga:
Rekaman Suara Ustaz Arifin Ilham untuk Anak Terakhirnya dari Istri Ketiga

Load More