Via Vallen (MataMata.com/Revi Cofans Rantung)
Via Vallen (MataMata.com/Revi Cofans Rantung)

Matamata.com - Penyanyadi dangdut Via Vallen tampak baru saja berbahagia. Pasalnya baru saja ibu Via Vallen ulang tahun ke-45. Ia pun tampak merayakan ulang tahun ibundanya pada hari Jumat (6/9) lalu.

Via Vallen pun membagikan momen bahagia tersebut ke akun Instagram pribadinya.

@viavallen : "Happy birthday mamaaa, I love you so much,"  tulisnya.

Baca Juga:
Pedas Abis! Begini Sindiran Jerinx SID saat Daleman Via Vallen Dicuri ART

Tampak Via Vallen mencium pipi sang ibunda, keduanya terlihat kompak mengenakan dress bernuansa putih.

Via Vallen rayakan ulang tahun ibundanya. (Instagram/@viavallen)

Unggahan foto saat ulang tahun ibu Via Vallen ini pun banyak dikomentari, mulai dari ucapan selamat sampai pujian untuk keduanya.

Namun, tak terlepas juga beberapa komentar netizen yang salah fokus pada perhiasan yang dikenakan oleh ibu Via Vallen.

Baca Juga:
Cantik Natural, 5 Potret Jadul Via Vallen sebelum Jadi Pedangdut Terkenal

@emaachubby_ : "Gagal fokus itu cincin emasnya emg disemua jari atau mata aku salah lihat,"

@sofie.agustino : "@emaachubby_ sama salfok juga.. 5 jari guys mana besar2 lagi.."

@istiqomah_nugraha : "Apa cuman aku yang salfok sma emass yang dipakai ibuee."

Baca Juga:
Dalemannya Dipakai, Via Vallen Ogah Maafkan ART

@nidakanaya : "Ya ampun mama gelang sama cincinnya nggak nahan semoga aku juga nular ya ma..barakallah mama panjang umur sehat selalu ya,"

Komentar heboh dari para netizen ini pun membuat Via Vallen tercolek, akhirnya ia memberikan klarifikasi bahwa perhiasan yang dipakai oleh ibundanya adalah hadiah.

@viavallen : "@emaachubby_ itu hadiahh tadi kakk langsung di suruh pake semua, waktu foto belum di copot,"

Wah tajir melintir emang, hadiah perhiasan untuk ibu Via Vallen banyak banget ya...

Load More