Matamata.com - Dalam film Bebas karya duet Riri Riza dan Mira Lesmana, Sheryl Sheinafia diharuskan beradegan menendang Giorgino Abraham. Ketika adegan itu dilakukan, Giorgino benar-benar ditendang sungguhan.
"Ceritanya, dia (Kris, karakter yang diperankan Sheryl) harus menendang gue, itu benar-benar kena tenggorokan gue dan itu kayaknya kalau kelebihan sedikit... Wah," kata Giorgino Abraham ditemui di Plaza Senayan, Jakarta Selatan, Rabu (18/9/2019).
Baca Juga:
Sheryl Sheinafia Sering Kirim Kata Kasar ke Susan Bachtiar, Kenapa?
Menurut Giorgino, tendangan Sheryl kala itu dirasa cukup keras. Akibatnya, dia langsung alami sedikit sesak napas.
"Lemas (langsung) sih. Kayak, 'Semoga gue masih bisa napas'. Awalnya tuh, kayak benar-benar syok. Jakun berasa kayak ketekan ke dalam. Gue sempat batuk-batuk. Tapi, akhirnya nggak apa-apa," katanya.
Alih-alih minta pengambilan gambar dihentikan, Giorgino tetap melanjutkan aktingnya sampai selesai. Totalitas akting Sheryl justru membuatnya bersemangat tak mau kalah.
Baca Juga:
Ngemil Terus saat Break Syuting, Berat Badan Sheryl Sheinafia Naik Drastis
"Itu tidak membatasi gue untuk all out. Di saat gue habis kena tendang, Sheryl tetap melakukan totalitasnya dan gue pun bukan berarti lebih takut sehingga membatasi gue akting, gue tetap melakukan yang terbaik," kata mantan kekasih Irish Bella ini.
Bebas merupakan adaptasi dari film sukses Korea Selatan berjudul Sunny. Film ini mengisahkan tentang persahabatan enam orang remaja Jakarta pada 1995-1996 yang terpisahkan selama 23 tahun. Nantinya, film ini menggambarkan Jakarta di era 1995-1996 dan 2019.
Film Bebas dibintangi oleh Maizura, Marsha Timothy, Sheryl Sheinafia, Baim Wong, Agatha Pricilia, Lutesha, Zulfa Maharani, Baskara Mahendra, Susan Bachtiar, Indy Barends, Widi Mulia, Tika Panggabean, Reza Rahadian dan lainnya.
Baca Juga:
Nonton Konser John Mayer, Sheryl Sheinafia Grogi
Berita Terkait
-
Raih Juara 1 Lomba Lari di TOSI Season 3, Sheryl Sheinafia Senang Dapat Rp10 Juta dari Nagita Slavina
-
Nenek Giorgino Abraham Meninggal Dunia usai Berjuang Melawan Kanker Serviks
-
Boy William Peluk Manja Sheryl Sheinafia, Fans Ayu Ting Ting Nyinyir
-
Biodata Lengkap dan Agama Sheryl Sheinafia, Akhirnya Lulus Sarjana
-
Yasmin Napper Lebih Mantap, Naura Ayu Dibilang Tak Cocok Jadi Pasangan Giorgino Abraham
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Gus Miftah Ogah Dibayar Lebih Kecil dari Biduan, Akhirnya Terima Rp200 Juta
-
Agus Terancam Pidana karena Diduga Menyalahgunakan Duit Donasi, Resmi Dilaporkan ke PPATK
-
Pamer Senyum Semringah, Putri Zulhas Umumkan Tanggal Pernikahan dengan Zumi Zola
-
Netizen Parah Banget, Lilly Anak Angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dihina Fisiknya
-
Tawarkan Uang Rp300 Juta ke Agus Salim, Denny Sumargo Minta Jangan Kasih Tahu Farhat Abbas