Matamata.com - Veronica Koman, aktivis dan pengacara Hak Asasi Manusia menanggapi pernyataan penyanyi Agnez Mo yang mengaku bukan berdarah Indonesia. Ia paham dengan yang dimaksud oleh Agnez.
Hal tersebut disampaikannya melalui kicauan yang diunggah pada Selasa (26/11/2019) ke akun Twitter @VeronicaKoman.
Veronica juga mengaku sering mendapat pertanyaan "mengapa dirinya tidak mirip seperti orang Indonesia?" Ia pun memberikan jawaban yang cukup singkat.
Baca Juga:
Pengakuannya Jadi Kontroversial, Agnez Mo Dibela Kementerian Pertahanan
"Di level internasional gua lumayan sering ditanya yang intinya kok gua gak mirip orang Indonesia. Biasa gua jawab I’m Indonesian from an ethnic minority. Kelar," tulis Veronica.
Aktivis yang memperjuangkan kasus HAM di Papua ini paham dengan apa yang dirasakan oleh Agnez sebagai kaum minoritas di Indonesia.
"Tapi gua juga paham maksud Agnez. Ada suatu rasa yang sulit dideskripsikan ketika menjadi minoritas di negeri ini," imbuhnya.
Baca Juga:
Kepoin Yuk 5 Bisnis Agnez Mo yang Nggak Banyak Orang Tahu!
Sebelumnya, wawancara Agnez Mo dengan pembawa acara Kevan Kenney di Build Series by Yahoo! menjadi viral. Pernyataan Agnez Mo yang mengaku bukan berdarah Indonesia dalam wawancara itu memicu perdebatan.
Melalui video berjudul "After Growing Up In Indonesia, Agnez Mo Is All About Inclusivity" yang diunggah ke kanal YouTube BUILD Series, Jumat (22/11/2019), Agnez Mo menjawab beberapa pertanyaan dari Kevan Kenney tentang keberagaman di Indonesia.
Penyanyi kelahiran 1 Juli 1986 ini menjelaskan bahwa Indonesia memiliki sekitar 18 ribu pulau yang masing-masingnya memiliki beragam budaya dan musik. Agnez juga menyebutkan dirinya memperjuangkan inklusivitas budaya.
Baca Juga:
5 Kontroversi Agnez Mo yang Heboh, Terbaru Ngaku Tak Punya Darah Indonesia!
Lalu Kevan Kenney menyinggung, "Kamu terlihat berbeda dengan orang kebanyakan di sekitarmu (Indonesia)".
Agnez menjawab, "Ya, karena saya sebenarnya tidak punya darah Indonesia sama sekali. Saya sebenarnya campuran Jerman, Jepang dan Chinese. Saya hanya lahir di Indonesia. Saya juga Kristen, di Indonesia mayoritas adalah Muslim".
"Saya tidak bilang saya merasa tidak berasal dari sana. Saya merasa diterima tapi saya merasa tidak seperti yang lain," imbuhnya. (Rifan Aditya)
Baca Juga:
Agnez Mo Tak Punya Darah Keturunan Indonesia, Nikita Mirzani Patah Hati
Berita Terkait
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Digelar Dua Hari, SOORA Music FESTIVAL 2024 Sukses Hibur 26 Ribu Penonton
-
Kemeriahan Hari Pertama SOORA Music Festival 2024, Dimeriahkan Juicy Luicy, Mahalini, hingga Agnez Mo
-
Agnez Mo Lantang Dukung Palestina usai Dihujat, Netizen Kasih Respect: Nah Gitu Dong!
-
Kembali Mau Operasi Pita Suara karena Kebelet Mirip Agnez Mo, Lucinta Luna Disebut Punya Nyawa Seribu
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar
-
Aurel Hermansyah Hadiri Lamaran Thariq dan Aaliyah, Auranya Mahal Kayak Ibu Pejabat