Matamata.com - Andi Soraya berkisah mengenai kehidupan anaknya, Shawn Adrian Khulafa di Kanada. Dia mengatakan bahwa si sulung bersekolah di sana sekaligus bekerja paruh waktu sebagai kasir.
"Dia kerja di sana jadi kasir di toko sepatu juga, di retail kayak Ace Hardware," ujar Andi Soraya, ditemui di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (5/12/2019).
Baca Juga:
Anti Operasi Plastik, Andi Soraya Mending Beli Skin Care Harga Jutaan
Perempuan 43 tahun ini bersyukur Shawn Adrian Khulafa mau hidup mandiri. Ditambah sedari dulu, Andi Soraya tidak pernah memanjakan remaja tersebut.
"Alhamdulilah dia anak yang pekerja keras dan nggak peduli kalau dia anak artis. Kadang saya begini, saya cuma bisa kirim uang segini selebihnya kamu cari sendiri," kata Andi Soraya.
"Saya memang dari dulu ajarkan anak saya keras ya, karena hidup ini keras. Suatu hari kamu bakal nggak sama saya, kamu akan menghadapi dunia sendiri, kamu harus kuat mental. Kalau anak terlalu dimanja nanti dia nggak bisa mandiri. Dan dia anak pertama yang harus dicontoh adik-adiknya kalau saya didik dia failed adik-adiknya akan lihat itu. Jadi dia harus kuat," sambungnya lagi.
Baca Juga:
Lama Vakum, Andi Soraya Kembali Bermain Sinetron
Kendati begitu, Andi Soraya terkadang sempat kepikiran gara-gara Shawn Adrian Khulafa tidak hidup mewah seperti anak artis lainnya yang bersekolah di luar negeri.
"Tapi kadang saya kasian sama dia anak-anak artis lain enak banget dengan begini dengan begitu, pulang ke Indonesia kayak Jakarta Bandung setiap bulan dua kali, anak saya nggak," tutur Andi Soraya.
"Karena saya bilang, ‘kamu kan sekolah, kamu harus ngerasain susahnya anak sekolah.' Karena suatu hari pas sudah lulus kamu punya jalan cerita. Pernah ngerasain hal-hal ini bukan yang gampang. Saya selalu bilang 'jangan selalu di atas orang-orang, kamu beruntunh kok banyak orang yang pengin ada diposisi kamu'," tutur Andi Soraya. (Sumarni)
Baca Juga:
Ketemu dengan Steve Emmanuel, Andi Soraya: Dia Agak Kurusan!
Berita Terkait
-
Penampilan Shawn Adrian Anak Andi Soraya Wisuda di Kanada Banjir Pujian: Tampannya Masya Allah!
-
Reaksi Tengku Firmansyah Lihat Salju di Kanada: Bangun-Bangun Banyak Es Serut!
-
7 Potret Awet Muda Andi Soraya di Usia 47 Tahun, Pesonanya Menolak Tua
-
10 Potret Natasha Wilona Liburan di Kanada, Panjat Tebing Hingga Arung Jeram
-
10 Editan Foto Artis Jadi Kasir Minimarket, Dijamin Bikin Senyum-Senyum Sendiri
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Hari Pertama Tayang, Film Danyang Mahar Tukar Nyawa Hadiri Lebih Dari 800 Show Bioskop dengan Promo Spesial
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar