Matamata.com - Selebgram Medina Zein positif memakai narkoba setelah menjalani pemeriksaan urine. Ini diungkapkan Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus.
"Yang bersangkutan kemarin sudah kita lakukan pemeriksaan, tes urin, dia positif Amfetamin. Yang bersangkutan benar sebagai pemakai ya," kata Yusri Yunus di kantornya, Senin (30/12/2019).
Lebih lanjut kata Yusri, Medina Zein langsung ditahan. Sementara, penyidik masih mendalami kasus tersebut.
"Kita masih lakukan pendalaman terkait artis yang lain. Sekarang MZ sudah kita lakukan penahanan," ujar Yusri.
Dari informasi dihimpun, Medina Zein ditangkap di salah satu rumah sakit pada Sabtu (27/12/2019). Penangkapan ini merupakan pengembangan dari kasus narkoba yang menjerat Ibra Azhari.
Sebagaimana diketahui Ibra Azhari ditangkap polisi terkait narkoba pada Minggu (22/12/2019). Dalam kasus ini, polisi menangkap 6 orang lain yang berperan sebagai bandar narkoba dan kurir.
Total barang bukti yang disita dari Ibra dan enam orang rekannya adalah 5,84 gram sabu, 6 butir Happy Five, dan 45,8 gram heroin. (Herwanto)
Terkini
- Hari Pertama Tayang, Film Danyang Mahar Tukar Nyawa Hadiri Lebih Dari 800 Show Bioskop dengan Promo Spesial
- Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
- Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
- Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
- Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar
Berita Terkait
-
Sarah Azhari Saksikan Ibra Azhari Lagi Sakau usai Keluar dari Penjara
-
Urine Ibra Azhari Positif Mengandung Metamfetamin dan Amphetamine
-
Terjerat Narkoba Hingga 6 Kali, Ini Profil dan Agama Ibra Azhari
-
Ayu Azhari Angkat Bicara Soal Ibra saat Ditangkap Kasus Narkoba
-
Inisialnya NN, Ibra Azhari Disebut Bersama Artis Wanita Lawas saat Ditangkap karena Narkoba