Linda Rahmadanti | MataMata.com
Zaskia Sungkar dan Irwansyah. (Youtube/TheSungkarsFamily)

Matamata.com - Pekan depan, polisi akan memanggil Irwansyah terkait kasus dugaan penipuan sebesar Rp 1,1 miliar.

Dalam pemanggilan tersebut, polisi berharap Irwansyah bisa hadir. 

"Kita akan jadwalkan lagi nanti akan memanggil minggu depan mudah-mudahan. Kita akan mengklarifikasi lagi para terlapor H, IR, dan F kami mengharapkan untuk bisa hadir," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus ditemui di kantornya, Kamis (19/3/2020).

Baca Juga:
Mengaku Ditipu Irwansyah, Korban Rugi Rp 1,7 Miliar

Fakhran Rifqi mengaku dirugikan dalam bisnis oleh Irwansyah dan kawan-kawan. [Herwanto/Suara.com]

Fakhran sendiri sudah diperiksa oleh penyidik. Dalam pemeriksaan, pelapor mengaku alami penipuan senilai Rp 1,7 miliar, uang yang pernah diinvestasikan di PT Gigieat Indonesia Raya, perusahaan di bidang kue artis.

"Pelapor sudah kami lakukan pemeriksaan, kita sudah klarifikasi dengan membawa bukti-bukti yang ada memang betul mereka melaporkan bahwa pelapor ini menginvestasi di perusahaan tersebut sekitar Rp 1,7 miliar tetapi baru Rp 200 juta yang baru ditransfer," ujar Yusri.

Baca Juga:
LIVE: Korban Penipuan dengan Dugaan Pelaku Irwansyah Angkat Bicara

Sebelumnya, Irwansyah juga memiliki kasus cukup serius dengan Medina Zein. Ia dituding melakukan penggelapan dengan nilai hampir Rp 2 miliar. (Herwanto)

Load More