Matamata.com - Glenn Fredly akan dimakamkan di TPU Tanah Kusir. Berdasarkan pantauan Matamata.com, sederet karangan bunga nampak memadati lokasi pemakaman.
Beberapa di antaranya datang dari kalangan selebritis Tanah Air seperti Tulus, Bebi Romeo, Gading Marten.
Lalu ada juga karangan bunga dari Duo Semangka, Yura Yunita, Rossa, Iwan Fals hingga Reza Artamevia.
Suasana pemakaman cukup sepi mengingat keluarga melarang untuk sahabat Glenn Fredly untuk melayat. Keputusan itu diambil karena Indonesia sedang darurat virus corona atau COVID-19.
Meskipun begitu, pasangan selebritis, Baim Wong dan Paula Verhoeven tampak hadir di lokasi pemakaman.
Kini, jenazah Glenn Fredly masih berada di Gereja Protestan di Indonesia Bagian Barat Sumber Kasih, Lebak Bulus, Jakarta Selatan. Pihak keluarga masih menjalani proses ibadah pelepasan yang akan diakhiri dengan tutup peti.
Nantinya, mendiang Glenn Fredly akan dikebumikan di Blok AA 1 Blaad 19 Blok khusus pemakaman kristen di TPU Tanah Kusir. (Herwanto)
Tag
Terkini
- Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
- Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
- Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
- Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar
- Aurel Hermansyah Hadiri Lamaran Thariq dan Aaliyah, Auranya Mahal Kayak Ibu Pejabat
Berita Terkait
-
Mutia Ayu Kenang Momen Bahagia Usai Dinikahi Glenn Fredly: Aku Seperti Ratu
-
Moses Pastikan Konser 25 Tahun Glenn Fredly Tetap Digelar
-
Penuh Haru, 3 Momen Mutia Ayu Kenang Setahun Glenn Fredly Meninggal Dunia
-
Tompi Mengenang 1 Tahun Berpulangnya Glenn Fredly
-
Banjir Doa, Unggahan Menyentuh Mutia Ayu di Hari Ulang Tahun Glenn Fredly