Linda Rahmadanti | MataMata.com
Bintang Emon (Instagram/@bintangemon)

Matamata.com - Melalui Podcast Deddy Corbuzier, Bintang Emon memberikan klarifikasinya mengenai fitnahan dirinya memakai narkoba. 

Sebelumnya, Bintang Emon mengaku heran karena setiap kali menjadi bintang tamu Deddy Corbuzier pasti dirinya sedang miliki topik hangat untuk dibicarakan. 

"Sebelum ada masalah ginian, kita udah kontek-kontekan (komunikasi)," kata Bintang Emon di channel YouTube Deddy Corbuzier, Rabu (17/6/2020).

Baca Juga:
Begini Kata Pakar Media Sosial Soal Bintang Emon Diserang Buzzer

"Seminggu yang lalu ya?," timpal Deddy Corbuzier.

Bintang Emon [Instagram]

Hal ini membuat Bintang Emon menduga ada keterlibatan Deddy Corbuzier dalam permasalahannya ini. Namun, hal tersebut dilontarkannya dengan maksud bercanda.

"Jangan-jangan lu nyetting biar gue ada masalah? Biar podcast menarik, tau gue," kata komika 24 tahun ini.

Baca Juga:
Charlie Wijaya, Orang yang Laporkan Bintang Emon Akhirnya Minta Maaf

Sambil tertawa, Deddy Corbuzier mengiyakan ide Bintang Emon. "Oh gitu ya? Boleh deh," ujarnya menanggapi candaan tersebut.

Tak mau mengulur waktu lebih lama, Deddy Corbuzier akhirnya menanyakan kondisi Bintang Emon usai diterpa masalah ini. Tanpa basa-basi, Bintang Emon mengakui bahwa dirinya sempat mengalami stres. 

"Stres nggak?," tanya bapak satu anak ini.

Baca Juga:
Asmirandah Hamil, Bintang Emon Ungkap Bukti Valid usai Difitnah Narkoba

"Ya lumayan lah, karena banyak perubahan terjadi belakangan ini dari lini masa, ini dan itu. Ya penyesuaian lagi lah," jawab Bintang Emon santai.

Deddy bahkan heran lantaran Bintang Emon sampai harus melakukan tes narkoba. Ternyata alasannya sederhana, selain sebagai pembuktian, komika ini juga ingin mengetahui adakah kandungan obat terlarang dalam makanan yang dikonsumsi.

"Karena nggak tau rasa sabu. Takutnya yang gue makan nih misalnya makan donat. Gula halusnya takutnya sabu," jelas Bintang bercanda.

Baca Juga:
Tunjukkan Bukti Nagatif Narkoba, Netizen Salfok Nama Asli Bintang Emon

"Harganya (tes narkoba) berapa?." tanya Deddy.

"Rp 1,6 juta. Itu bisa buat service dalem motor. Harusnya bisa ganti (onderdil), ini malah buat tes narkoba. Tapi yaudahlah," kata Bintang Emon pasrah.

Deddy Corbuzier [Youtube/Deddy Corbuzier]

Sebagai infromasi, video Bintang Emon mengkritisi peradilan terhadap dua penyerang penyidik KPK Novel Baswedan viral di media sosial. Bintang dianggap cerdas meracik kritikan berbalut komedi itu karena memakai logika yang sederhana.

Tak lama video itu viral, Bintang Emon diserang buzzer di media sosial. Dia difitnah memakai narkoba jenis sabu. Akun surat elektronik kakak dan manajernya juga kena usil orang misterius. (Rena Pangesti)

Load More