Tinwarotul Fatonah | MataMata.com
Ruben Onsu dan Raffi Ahmad (Kolase Matamata.com)

Matamata.com - Ruben Onsu pertama kalinya dinobatkan sebagai Pembawa Acara Televisi Terpopuler di Indonesian Television Awards 2020. Ia mengalahkan Raffi Ahmad, Deddy Corbuzier, Sule, dan Najwa Shihab.

Sayangnya di balik kemenangan suami Sarwendah ini, justru membuat fans Raffi Ahmad protes tak terima. Apalagi selama empat tahun berturut-turut, nominasi tersebut selalu dimenangkan oleh suami Nagita Slavina.

Ruben Onsu. (Instagram/@ruben_onsu)

Di kolom komentar postingan Instagram @indonesiantvawards yang memposting ucapan selamat buat Ruben Onsu pun dipenuhi komentar fans Raffi Ahmad yang tak terima.

Baca Juga:
Ingin Makan Mi Instan di Warkop Pinggir Jalan, Ruben Onsu Bawa Koki Sendiri

"Aneh ya padahal kalau ada acara tv yang sering jadi host raffi tapi yang menang ruben," komentar netizen. "Sumpah min @indonesiantvawards kecewa banget bukan raffi Ahmad yang menang, padahal dia punya bnyk pengaruh di tv," timpal netizen lain.

"Saya selaku fans garis keras Rans...menangis liat nya.naif banget dan jelas-jelas Raffi Ahmad programnya banyak dan setiap programnya sukses terus menghibur," protes yang lain.

Ruben Onsu. (Instagram/@indonesiantvawards)

Meski begitu, banyak juga yang tetap mendukung Ruben Onsu. Karena bagi mereka, ayah 3 anak ini juga layak mendapatkan penghargaan tersebut bukan hanya Raffi Ahmad.

Baca Juga:
Rogoh Kocek Rp 350 Juta, 5 Momen Raffi Ahmad Swab Test Ratusan Karyawannya

"Perjuangan banget ini mah. Apalagi lawan haters. Congrats ayah @ruben_onsu ... you deserved that," komentar netizen. "Congratulations ayahhh @ruben_onsu sebagai Pembawa Acara Televisi Terpopuler!! Ayah berhak mendapatkan itu," timpal lainnya.

Ada juga netizen yang sampai memberi pesan ke fans Raffi Ahmad karena merasa kecewa. Padahal baik Raffi maupun Ruben sama-sama baik-baik saja.

Raffi Ahmad dekati ibunda Cinta Laura. (Youtube/SuryaCitraTelevisi(SCTV))

"Hahha ngakak banyak yang salty rupanya karena Ayah Bensu menang. Duh mas/mbak makanya kalau idolanya mau menang yah divote atuh, jangan pas udah ada hasil, idolanya nggak menang malah gak terima, kan lucu. Itu idolanya juga nerima award kan? Jangan maruk ah. BTW sekali lagi congrats Ayah @ruben_onsu," komentar netizen lainnya.

Baca Juga:
Thalia Nangis Kejer, 5 Momen Kenta Pindah dari Rumah Ruben Onsu

Load More