Matamata.com - Terkait kasus penipuan yang sudah dilaporkan ke Polda Metro Jaya, Lucky Hakim berencana mendatangi Kementerian Perdagangan dalam waktu dekat. Menurut Lucky, dua terlapornya, yakni Dini dan Muhammad Yusuf mengaku bekerja di Kementerian tersebut. Tindak penipuan yang dialami Lucky juga dilakukan di sana.
"Saya pengin tanya sama Humasnya, bagaimana mungkin kok bisa ada kantornya, ruangannya kemudian dipakai untuk modus operandi penipuan," kata Lucky Hakim di Polres Metro Jakarta Selatan, Rabu (14/10/2020).
Lucky ditipu terkait tender pembelian tiket perjalanan dinas. Total kerugian dari penipuan itu mencapai Rp 8,8 miliar. "Dalangnya adalah oknum dari PNS di kementerian perdagangan. Ini yang melakukan modus operandi nya salah satunya di ruangan gedung kementerian," katanya.
Lucky heran bagaimana bisa aksi penipuan itu dilakukan di gedung pemerintahan. "Apakah kantor itu terbuka untuk umum yang semua orang bisa datang dan mengaku-ngaku dan bisa masuk ke dalam ruangan atau memang ini karena kelicikan yang sangat luar biasa sehingga dia bisa melakukan hal itu," katanya.
Selain itu, laki-laki 42 tahun ini juga akan menyambangi kantor komisi VI DPR RI. Dia masih tak habis pikir oknum itu berani mengatasnamakan Kementerian Perdagangan.
"Saya ingin tanya kok bisa ada hal seperti itu. Jadi ini menjadi preseden buruk ketika kantor-kantor pemerintah, kantor-kantor yang dibiayai oleh uang rakyat dipakai untuk modus operandi, tentunya ini oknum," katanya.
Menurut Lucky yang menjadi korban bukan cuma dirinya. Sebab banyak yang percaya dengan si oknum ASN karena membawa nama kantor pemerintahan.
"Ada beberapa korban lain yang tertipu karena masuk ke dalam gedung kementerian. Kalau misalkan kita ditipu di warung kopi atau pinggir jalan, itu salah sendiri, ibaratnya ya kamu sudah tahu dipinggir jalan ada orang yang ngaku-ngaku sebagai PNS," ujarnya. "Tapi ini kan benar-benar di gedungnya, surat-suratnya lengkap dan banyak sekali surat yang keluar lengkap dari laci di situ," kata dia lagi.
Berita Terkait
-
Soal Aksi Tersangka Yudha Arfandi Tewaskan Dante, Angger Dimas Mantan Suami Tamara Tyasmara Berikan Komentar Menohok
-
Kekasih Tamara Tyasmara Jadi Tersangka Meninggalnya Dante, Sosoknya Sempat Ganti Akun Media Sosial
-
Siskaeee Ditangkap Polisi di Apartemen di Jogja, Kini Ditahan di Polda Metro Jaya
-
Jadi Tersangka Kasus Film Porno, Siskaeee Sempat Curhat Begini
-
Denny Sumargo Jalani Pemeriksaan Selama 3 Jam, Dicecar 23 Pertanyaan
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Hari Pertama Tayang, Film Danyang Mahar Tukar Nyawa Hadiri Lebih Dari 800 Show Bioskop dengan Promo Spesial
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar