Matamata.com - Nia Ramadhani telah membagikan pengalamannya dalam hal mendidik anak. Dalam acara Nyonya Boss (7/11/2020), Nia Ramadhani mengatakan bahwa dirinya sama sekali tidak malu ketika harus membicarakan kekurangan dirinya di hadapan anak-anak.
Melalui video yang diunggah oleh YouTube Trans TV Official pada hari Senin (9/11/2020), Nia Ramadhani mengaku bahwa dirinya tidak bisa masak. Meski demikian, Nia Ramadhani tetap punya kemauan kuat untuk belajar memasak demi memberikan teladan dan motivasi yang baik bagi anak-anaknya.
"Jadi gini, kalau misalkan si Mikha (Mikhayla Zalindra Bakrie), 'Mama aku mau bikin kue.' Nah, dua hari sebelumnya aku udah belajar supaya di depan dia aku bisa memotivasi. Aku pun akhirnya jujur sama Mikha, yang penting kejujuran karena menurut aku anak harus tahu orang tua tuh nggak selalu bener, nggak selalu pinter, dan nggak selalu sempurna," kata Nia Ramadhani.
Baca Juga:
Nia Ramadhani Hapus Papan Tulis Pakai Baju Mahalnya, Tuai 5 Komentar Kocak
Selain mengajarkan tentang pentingnya kejujuran, Nia Ramadhani juga ingin anaknya memahami bahwa tidak ada manusia yang benar-benar bisa melakukan segala sesuatu dengan baik. Dia ingin anaknya bisa menyadari bahwa setiap orang mempunyai kelemahan masing-masing.
"Aku selalu bilang, 'Mikha ini masak kayak gini kan mama nggak bisa. Kalau Mikha mau dan suka, lebih baik mama cariin guru yang bener, yang bisa ngajarin kamu, supaya kamu bisa beneran masak. Kalau kamu belajar dari mama, mama nggak bisa ngajarin kamu.' Dan that's oke pada saat kita bilang ada sesuatu yang kita nggak bisa karena nggak ada manusia yang bisa semuanya gitu."
"Nggak usah malu untuk kasih tahu kekurangan kita di depan anak. Setiap orang ada kelemahannya masing-masing. Jadi ya itu juga salah satu contoh buat anak bahwa it's oke kalau di sekolah ada sesuatu yang kita nggak bisa di satu bidang pelajaran. Namanya sekolah Indonesia 'kan, dulu nggak mungkin aku bisa dapet nilai bagus di 14 pelajaran. Pasti ada momen di mana temen kita lebih pinter. Sebagai orang tua lebih baik kita membimbing anak mengetahui apa yang dia mau, baru kita bantu."
Baca Juga:
Sadar dengan Statusnya, Nia Ramadhani Tak Mau Bahas Mantan
Berita Terkait
-
Nia Ramadhani Geram, Ancam Polisikan Pengedar Video Hoaks Kondisi Kesehatan Aburizal Bakrie: Jangan Ngarang!
-
Biodata Lengkap dan Agama Nia Ramadhani
-
Geng Idol Absen di Resepsi Kedua Mahalini di Bali, Aaliyah Massaid Akrab dengan Nia Ramadhani yang Jadi Bridesmaid
-
Gak Kaleng-kaleng, Mahalini Gaet Rossa Hingga Nia Ramadhani Jadi Bridesmaid di Bali
-
Jadi Bridesmaid Mahalini di Bali, Nia Ramadhani Bagikan Tips Menjaga Pernikahan: Percaya Sama Aku
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar
-
Aurel Hermansyah Hadiri Lamaran Thariq dan Aaliyah, Auranya Mahal Kayak Ibu Pejabat