Matamata.com - Hubungan asmara antara Amanda Manopo dengan Billy Syahputra kerap diterpa kabar yang kurang menyenangkan. Belakangan, Amanda Manopo disebut memiliki hubungan terlarang dengan Arya Saloka, yang notabene merupakan lawan main di sinetronnya.
Arya Saloka sendiri sudah memiliki seorang istri. Hal tersebut membuat Amanda Manopo kian mendapatkan sorotan.
Tak mau isu tersebut terus bergulir, Amanda Manopo akhirnya buka suara. Baginya, sederet kabar tak sedap itu sudah menjadi konsekuensi dari pekerjaannya.
Baca Juga:
Amanda Manopo Dituding Jadi Pelakor dan Selingkuh, Billy Syahputra Ngamuk
"Kalian nggak tahu aslinya gimana. Ini 'kan sudah konsekuensi dalam pekerjaan. Bingung juga sebenernya mau nanggepin kayak gimana karena aku nggak mau masalah ini jadi terlalu panjang," kata Amanda, yang saat itu sedang menemui Billy, dalam YouTube KH INFOTAINMENT (24/11/2020).
Amanda pun menjelaskan bahwa dia memang dekat dengan rekan-rekannya di lokasi syuting. Namun, semua itu hanya sebatas teman. "Aslinya juga kita, untuk di sinetron aku, emang banyak banget yang suka, banyak banget yang sayang pemainnya. Kita udah berasa kayak keluarga dan aku anak yang paling kecil di situ, jadi aku dipanggilnya adik," lanjutnya.
"Aku jadi merasa punya om atau tante. Apalagi aku jauh dari keluarga."
Baca Juga:
Sudah Tahu Beda Agama, Billy Syahputra Masih Ngarep Nikahi Amanda Manopo
Bicara mengenai hubungannya dengan Billy, Amanda mengatakan bahwa dia dan Billy masih kerap meluangkan waktu untuk bertemu walau hanya sebentar. Menurut Amanda, Billy masih menjadi prioritasnya.
"Terus sesibuk apapun, aku tetap memposisikan Billy sebagai salah satu prioritas. Jadi kalau sempat, kalau kangen, kalau butuh merasa pulang ya peluk bentar, ketemuan satu atau dua jam," ucap Amanda. "Kita makan siang bareng, apalagi kita kan jarang makan siang bareng.
Sementara itu Billy mengaku senang bisa bertemu dengan Amanda di sela kesibukannya. Ia bahkan semakin girang karena pertemuan kali ini penuh kejutan dan dilakukan tanpa sepengetahuannya.
Baca Juga:
Amanda Manopo Sakit Hati ke Billy Syahputra Gara-gara Telur, Putus?
"Alhamdulillah, Manda nyempetin waktu untuk ketemu. Cuma kali ini gue kaget. Tiba-tiba pas gue lagi bengong di backstage, terus gue lihat, 'Eh bini gue, sayang ngapain di sini?' Ternyata dia emang mau ngasih surprise aja," ujar Billy.
Berita Terkait
-
Amanda Manopo Mengaku Stres dan Tertekan di Film 'Kupu Kupu Kertas', Begini Kisahnya
-
Wajah Dipuji Glowing dan Kayak Seumuran, Intip Serunya Pemain Ikatan Cinta Ngumpul
-
Dulu Sempat Bilang Tak Mau Satu Project Lagi, Kini Amanda Manopo Diduga Kerja Bareng Arya Saloka Bikin Heboh
-
Makam Olga Syahputra Dikabarkan Terbengkalai, Ini Bantahan Billy Syahputra
-
Amanda Manopo Bikin Pangling di Pemotretan Terbaru: Bule dari mana Ini?
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Febby Rastanty: Kenali Diri Sendiri Sebelum Menemukan Cinta Sejati
-
Gus Miftah Ogah Dibayar Lebih Kecil dari Biduan, Akhirnya Terima Rp200 Juta
-
Agus Terancam Pidana karena Diduga Menyalahgunakan Duit Donasi, Resmi Dilaporkan ke PPATK
-
Pamer Senyum Semringah, Putri Zulhas Umumkan Tanggal Pernikahan dengan Zumi Zola
-
Netizen Parah Banget, Lilly Anak Angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dihina Fisiknya