Matamata.com - Rizky Billar melakukan pembukaan bisnis barunya di bidang kuliner di kawasan Kemang, Jakarta Selatan pada hari ini, Sabtu (19/12/2020). Namun kekasih Lesty Kejora ini malah membuat kecewa wartawan padahal sudah mengundang media massa.
Pasalnya, sejumlah orang bagian dari manajemen restoran itu justru melarang media masuk saat sejumlah wartawan datang. Seorang lelaki mengenakan kemeja putih berdiri di depan restoran dan menghadang wartawan. Karena tidak ingin adanya kerumunan, dia meminta pengertian untuk tak meliput acar tersebut.
"Ini baru buka ya, kita minta pengertiannya dulu aja lah. Bukannya gimana-gimana," kata seorang pria berkemeja putih dengan nada kurang mengenakkan.
Baca Juga:
Lesty Kejora Keceplosan Panggil Rizky Billar Sayang, Langsung Salting
Tidak ada konferensi pers turut ditegaskan oleh salah satu pihak dari restoran itu. Padahal wartawan sudah mendapat undangan untuk peliputan acara tersebut beberapa hari sebelumnya.
"Mohon maaf nggak ada preskon, tadi saya sudah ngomong sama kakak. Ini Pak Camat mau datang nanti saya kena. Mohon maaf ya,” kata lelaki tersebut.
Wartawan yang menunggu sejak lama pun kecewa. Bagaimana bisa mengundang media tapi tak memperkenankan wawancara. Apalagi wartawan tak diperbolehkan masuk dengan kondisi hujan.
Baca Juga:
Lesty Kejora Pamer Cincin dengan Background Rizky Billar, Tunangan?
"Berarti nggak ada preskon bang?," tanya seorang wartawan. "Nggak ada mohon maaf. Kerumunan gini," ujar pihak restoran.
Pria dengan kemeja putih itu kembali bikin pernyataan tegas. "Mas, daripada menimbulkan ini, mending cancel aja gitu. Saya menerapkan protokol," katanya dengan nada keras.
Manajer Rizky Billar akhirnya keluar dan bertemu wartawan di tengah keributan itu. Ia minta maaf dan tidak mengetahui pemicu masalahnya.
"Oke guys, gue mau minta tolong. Gue dari manajemennya Rizky Billar mohon maaf. Gue nggak tahu ada kendala begini. Gue sama media selalu bersahabat. Ini kan gue nggak tahu, jadi mohon maaf," kata manajer Rizky Billar.
Petugas Satpol PP mendatangi lokasi restoran Rizky Billar karena kericuhan ini. Rizky Billar tampak dalam kerumunan, tapi dia tak melontarkan sepatah kata apapun.
"Kami hari ini ingin cek protokol kesehatan dari kafe tersebut. Kelengkapannya, mungkin protokol kesehatan yang diterapkan pelaku usaha. Kita juga melakukan monitoring, karena ada batasan waktu dari 18-25 itu hanya sampai jam 9," kata Camat setempat.
Berita Terkait
-
Pamer Kemesraan Pangku Lesti Kejora sambil Main Keyboard, Rizky Billar Sindir Peramal Ini
-
Merasa Difitnah Maki-maki Peramal, Rizky Billar Ungkap Faktanya: Ditegur doang
-
Dianggap Tak Mampu Ajak Lesti Kejora ke Luar Negeri, Rizky Billar Sebut ke Beberapa Negara Pakai Uang Pribadi
-
Geram Selalu Dicibir Liburan hingga Umrah Pakai Duit Lesti Kejora atau Endorse, Rizky Billar: Gue Pakai Uang Sendiri
-
Rizky Billar dan Lesti Kejora Masuk Nominasi Aktor dan Aktris TV Terpopuler Malah Kena Julid: Sudah Ketebak Siapa yang Menang
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Hari Pertama Tayang, Film Danyang Mahar Tukar Nyawa Hadiri Lebih Dari 800 Show Bioskop dengan Promo Spesial
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar