Matamata.com - Dalam membantu korban kecelakaan pesawat Sriwijaya Air, SJ 182, musisi sekaligus aktivis Melanie Subono turut berperan. Nomor kontak posko Ante Mortem atau pengumpulan riwayat dan data jenazah korban kecelakaan atau bencana yang bisa dihubungi keluarga korban dibagikan olehnya.
Hal ini bertujuan agar pihak keluarga penumpang maupun kru Sriwijaya Air bisa segera melapor mengenai ciri-ciri korban untuk diidentifikasi identitasnya.
Baca Juga:
Terpukul Sriwijaya Air SJ 182 Jatuh, Astrid Tiar: Tuhan Tolong...
“Minta saudara se KANDUNG datang atau melapor ke POSKO ANTE MORTEM di 081235039292,” tulis Melanie Subono di Instagram, Minggu (10/1/2021).
Dijelaskan Melanie Subono, petugas akan lebih mudah mengenali sosok para korban kecelakaan Sriwijaya Air bila makin banyak informasi mengenai ciri-ciri penumpang yang dilaporkan.
“Sebanyak mungkin kasih Identifikasi personal seperti TATO , Rekam GIGI, atau rekam medis mungkin pernah PATAH TULANG atau DNA,” tuturnya
Baca Juga:
Jeremy Thomas Berduka atas Jatuhnya Pesawat Sriwijaya Air: Selamat Jalan!
Mengenai DNA, putri promotor musik Adrie Subono ini menegaskan yang bisa melakukan hanya saudara sekandung.
“Bukan keponakan atau sepupu,” tegas musisi 44 tahun ini. “Makin cepat ini terkumpul, makin cepat bisa dikenali temuan-temuan yang sudah masuk untuk IDENTIFIKASI,” imbuhnya.
Sebelumnya, Melanie Subono juga telah menyebar nomor kontak Sriwijaya Air yang bisa dihubungi keluarga korban. "Untuk keluarga dan kerabat, dapat menghubungi nomor hotline berikut ini 021-8063 7816 dan 021-8063 7817," demikian pesan yang terlampir dalam rilis.
Sebagai informasi, TNI dari tiga matra, Angkatan Darat, Angkatan Laut dan Angkatan Udara mengerahkan 1.398 personel dalam operasi SAR di lokasi jatuhnya pesawat sekitar Kepulauan Seribu hingga siang tadi.
TNI juga mengerahkan sejumlah alat dan alutsista dalam operasi SAR tersebut. 16 Kapal Republik Indonesia (KRI) sudah berada di sekitar perairan Kepulauan Seribu. Pencarian SJ 182 beserta korban juga dilakukan melalui udara dengan bantuan pesawat dan helikopter.
Berita Terkait
-
Vincent Rompies Ingin Kasus Anak Selesai Secara Kekeluargaan, Melanie Subono Ngegas: Noooooo!
-
Melanie Subono Sempat Diminta 'Diam' Sebelum Akun Twitternua Hilang: Rp2 Miliar Selama Kampanye
-
Akun Twitter Melanie Subono Lenyap: Tanda-tanda Masuk Musim Pesta Nganu
-
Banyak Artis Tetiba Ngurus Polusi Jakarta, Melanie Subono: Berlomba-lomba di Tahun Politik?
-
Geger DPR Minta Kursi Bisnis untuk Berangkat Haji, Melanie Subono Sinis: Padahal Urusan Ibadah
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Hari Pertama Tayang, Film Danyang Mahar Tukar Nyawa Hadiri Lebih Dari 800 Show Bioskop dengan Promo Spesial
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar