Matamata.com - Sosok penyanyi Indonesia yang berkecimpung di Amerika, Niki Zefanya alias NIKI kembali mengukir prestasi membanggakan. Lagu milik pelantun Lowkey ini didengarkan idol K-Pop, Jaemin NCT.
Saat Jaemin NCT merekam aktivitasnya dalam siaran Relay Cam di kanal YouTube NCT lah hal itu terungkap. Penyanyi 20 tahun itu menyapa penonton bersama boneka kelinci di awal siaran.
“Sekarang jam 11 pagi, saya ada di kamar dan akan memesan makanan,” kata Jaemin NCT di video yang diunggah Sabtu (16/1/2021).
Baca Juga:
Bikin Bangga, Niki Zefanya dan Rich Brian Bakal Manggung di Coachella
Jaemin kemudian memesan es americano dan sambil menunggu, ia memutar musik Niki Zefanya. Sekilas terdengar beberapa lagu seperti 'I Like U' 'La La Lost You' hingga ‘Spell’ meski tak berdurasi lama.
Bahkan saat memutar lagu tersebut, Idol K-Pop ini tampak menikmati dan menggoyangkan badannya. “Wow,” ucap Jaemin. Jaemin NCT dan Niki Zefanya lantas jadi perbincangan panas netizen. Banyak yang tak menyangka pelantun Black On Black itu menyukai lagu musisi asal Indonesia tersebut.
“Oh my God kaget banget Jaemin suka dengerin lagunya Niki. Mana lagunya La La Lost You lagi,” kicau @cuttybearr.
Baca Juga:
Lama di Amerika, Niki Zefanya Kangen Pisang Goreng nih!
“Gara-gara Jaemin, aku jadi kepo sama Niki dan ternyata lagunya seenak itu,” ucap @chxerizen.
“Kebanyakan lagunya mba Niki, wow sangat bangga. Tapi mba Ariana nggak boleh ketinggalan ya,” sahut @chokollisblue.
Jaemin NCT bukan satu-satunya idol K-Pop yang mendengarkan lagu Niki. Jae DAY6 juga mengunggah cuplikan lirik sang musisi bertajuk Lose pada Agustus lalu.
Tak hanya itu, pria yang piawai memainkan gitar ini juga sekaligus kolaborasi dengan Niki Zefanya menyanyikan lagu tersebut.
Berita Terkait
-
Nikita Mirzani Ikut Campur Masalah Fuji Telat Bayar Gaji Karyawan
-
Lirik Lagu Autumn - Niki Zefanya, Terjebak Hubungan Asmara yang Manipulatif
-
10 Penyanyi Indonesia Tembus Panggung Internasional, Putri Ariani dapat Golden Buzzer di AGT
-
Lirik Lagu Backburner - NIKI, New Music Video Klip Release
-
Jaemin NCT Digeruduk Fans Tanpa Bodyguard di Bandara Thailand, Imbas Jadwal Pribadinya Bocor!
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Febby Rastanty: Kenali Diri Sendiri Sebelum Menemukan Cinta Sejati
-
Gus Miftah Ogah Dibayar Lebih Kecil dari Biduan, Akhirnya Terima Rp200 Juta
-
Agus Terancam Pidana karena Diduga Menyalahgunakan Duit Donasi, Resmi Dilaporkan ke PPATK
-
Pamer Senyum Semringah, Putri Zulhas Umumkan Tanggal Pernikahan dengan Zumi Zola
-
Netizen Parah Banget, Lilly Anak Angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dihina Fisiknya