Tinwarotul Fatonah | MataMata.com
Mita The Virgin. (Instagram/@mitathevirgin)

Matamata.com - Mitha The Virgin memberikan peringatan pada followersnya terhadap giveaway yang diposting sebelumnya.

Ternyata olshop yang mengendorse-nya melakukan penipuan. Ini karena mereka meminta ditransfer sejumlah uang untuk biaya administrasi sebelum hadiah diterima.

Melalui akun Instagramnya, Mita memastikan kalau itu penipuan.

Baca Juga:
Potret Bayi Terganteng 2020 Anak Irish Bella, Mita The Virgin Ingin Taaruf

"Fix itu toko niat menipu, ini chat roadman udah nggak direspons. Yang punya akses BCA report aja tuh akun penipu biar dibekukan rekeningnya. Dan yk rame-rame report akun IG-nya untuk dihilangkan," tulis Mita, Minggu (21/2/2021).

Ia juga meminta maaf karena kurang teliti saat menerima endorse untuk ikut membagikan giveaway palsu di akun Instagramnya.

Baca Juga:
Kepada Raffi Ahmad, Mita The Virgin Tegaskan Ingin Taaruf dengan Pengusaha

"Sekali lagi mohon maaf karena aku kurang teliti. Dan niatnya hanya membantu, nggak nyangka bakal dijahatin," ungkapnya.

Tak sedikit ada juga ungkapan kekecewaan Mita The Virgin karena masih ada yang mencari uang dengan memanfaatkan kondisi.

Postingan Mita The Virgin. (Instagram/@mitathevirgin)

Beberapa netizen pun mengaku sudah tertipu dengan mentransfer sejumlah uang yang diminta olshop itu.

Baca Juga:
Pengumuman! Mita The Virgin Cari Pasangan yang Mau Diajak Taaruf

"Aku udah tf... Gpp lah ada anggap saja amal ibadah," komentar netizen.

"Aku udah tf ketipu dong," curhat yang lainnya sedih.

"Bodohnya aku uda di tf tpi untungnya gak seberapa... Buat amal mereka aja mungkin selama ini aku kurang amal hikksss," komentar netizen lain yang kena tipu.

Baca Juga:
Mita The Virgin Tampil dengan Hijab Syar'i, Netizen: Masya Allah Ukhti!

Hati-hati ya guys kalau ada giveaway-giveaway gitu.

Load More