Yohanes Endra Ismail | MataMata.com
Foto kolase Dokter Richard Lee dan Kartika Putri.

Matamata.com - Perseteruan Kartika Putri dengan dr Richard Lee soal kasus komestik sempat menuai sorotan tajam. Meski sempat dihujat, Kartika Putri masih yakin dan merasa benar soal laporannya itu. Soal laporannya terhadap dr Richard Lee, Kartika Putri mengaku telah menyerahkannya kepada pihak kepolisian.

"Tanya sama pak polisi saja kalau itu. Semua kasus sudah saya serahkan kepada bapak kepolisian untuk menindaklanjuti kasus saya. Saya percayakan dan serahkan sepenuhnya kepada bapak Kepolisian," kata Kartika Putri, saat ditemui di kawasan Jalan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (25/2/2021).

Kartika Putri dan suami, Habib Usman Bin Yahya. (Instagram/@kartikaputriworld)

Kartika Putri mengatakan bahwa ia sudah menjalani pemeriksaan terhadap laporannya tersebut. "Saya sudah dua kali malah (bolak balik ke kantor polisi)," ujar Kartika Putri.

Baca Juga:
Dituding Jadi Bintang Tamu Boy William, Kartika Putri: Maaf Netizen Julid!

Menurut Kartika Putri, setiap orang wajib mengikuti aturan hukum yang berlaku di negeri ini. Termasuk dalam membuat konten YouTube. "Kalau kita membuat konten juga wajib mengikuti etika profesi dan wajib mengikuti yang namanya aturan hukum negara kita gitu," ucap perempuan 30 tahun ini.

"Jadi nggak bisa kita mau menjadi superhero sekalipun, tapi kalau misalnya kita masih tinggal di Indonesia dan tidak mengikuti aturan negara Indonesia gitu," sambung Kartika Putri.

Kartika Putri (Instagram @kartikaputriworld)

Menurut Kartika Putri, dr Richard Lee telah melakukan pelanggaran kode etik profesinya sebagai seorang dokter. "Banyak sekali yang di langgar kode etik kedokteran. Contohnya undang-undang kita juga. Jadi buat saya pribadi kalau mau melakukan hal baik lakukanlah dengan cara yang baik, proses yang baik dan benar sehingga Insya Allah hasilnya akan baik," ucapnya.

Baca Juga:
Didoakan Suaminya Poligami, Begini Reaksi Tegas Kartika Putri

"Jangan mengatasnamakan niat baik tapi melakukannya dengan cara yang tidak baik dengan aturan yang tidak benar, iya pasti akan ada risiko. Seperti yang saya bilang awal tadi, segala perbuatan itu ada pertanggungjawaban dunia dan akhirat," imbuh Kartika Putri menambahkan.

. (Instagram/@kartikaputriworld, @dr.richard_lee)

Soal laporan dr Richard Lee terhadap dirinya, Kartika Putri cuma bisa pasrah. Karena menurutnya, hal itu menjadi hak si pelapor. Tapi begitu, dia siap meladeni prosesnya bila hal tersebut diperlukan.

"Nggak apa-apa kan. Kita lihat dasarnya apa orang melaporkan. Apakah laporan itu memenuhi syarat, apakah laporan itu memenuhi bukti-bukti, dan fakta. Kita jalani saja sebagai warga negara yang baik, kita wajib menghormati hukum yang ada," tutur perempuan berhijab ini.

Baca Juga:
Video Bahas Poligami Dipotong-potong Oknum, Kartika Putri Merasa Dizalimi

Dokter Richard Lee menjadi sorotan karena perseteruannya dengan artis Kartika Putri terkait review salah satu produk kecantikan yang dia endorse. Setelah saling membalas pernyataan melalui sosial media, Kartika Putri akhirnya melaporkan dokter Richard Lee ke Polda Metro Jaya. Tidak senang degan hal tersebut sang dokter melaporkan balik Kartika di Polda Sumatera Selatan.

Richard mengaku melaporkan istri Habib Usman itu di Polda Sumatera Selatan karena saat melihat videonya sedang berada di wilayah hukum Sumatera Selatan. 

Baca Juga:
Nikita Mirzani Minta Dinikahi Suami Kartika Putri: Biar Masuk Surga Bareng

Load More