Nissa Sabyan. (Instagram/@nissa_sabyan)

Matamata.com - Kata 'gelay' mendadak viral setelah diucapkan oleh Nissa Sabyan. Netizen hingga artis ikut-ikutan memparodikan kata gelay tersebut.

Tapi ternyata arti kata gelay bukan geli seperti yang tertera dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia. Mantan personil Sabyan Gambus, Tebe membongkar arti sebenarnya dari kata gelay.

Arti kata Gelay diungkap mantan personil Sabyan Gambus (Youtube.com/TRANS7OFFICIAL)

"Kalau yang dia ngomong 'Gelay' itu dari dulu nggak sih sebenarnya?" tanya Indra Herlambang sebagai host acara Kopi Viral yang tayang di TRANS7.

Baca Juga:
Sebagai Sahabat Ayus dan Nissa Sabyan, Begini Nasihat Ustaz Zacky

Kata gelay yang dimaksud Nissa Sabyan ternyata adalah 'gak like' alias nggak suka. "Sebenarnya apa sih artinya 'Gelay'?" timpal Inul penasaran. "Jadi itu bukan yang beredar sekarang. Artinya gimana Di?" jelas Tebe. "Gak like (tidak suka)," jawab Ardi.

Arti kata Gelay diungkap mantan personil Sabyan Gambus (Youtube.com/TRANS7OFFICIAL)

Video saat Nissa mengucapkan gelay tersebut viral di media sosial. Netizen langsung menghujat gadis 21 tahun itu karena merasa geli mendengar Nissa bersikap manja dan sok imut.

"Assalamualaikum, kalian nungguin aku enggak? Enggak mau, enggak suka, gelay," ucap Nissa.

Baca Juga:
Jarang Berbaur, Tetangga Ngaku Tak Kenal Nissa Sabyan

Nissa Sabyan (Instagram/@nissa_sabyan)

Nissa Sabyan banjir hujatan setelah dituduh jadi selingkuhan sang keyboardist, Ayus Sabyan. Tapi hingga kini, pelantun Ya Maulana itu belum juga memberikan klarifikasi.

Load More