Matamata.com - Aurel Hermansyah memang sedang merintis kariernya menjadi seorang penyanyi, mengikuti jejak orangtuanya. Anang Hermansyah dan Krisdayanti, orangtua kandungnya adalah penyanyi hebat, begitu juga dengan Ashanty, ibu sambungnya.
Baru-baru ini Krisdayanti buka suara soal lagu Aurel yang kerap menjadi trending YouTube. Dalam video percakapan KD dengan Venna Melinda yang diunggah ulang oleh akun instagram @berita_gosip itu KD seolah mengisyaratkan kalau trending di jaman sekarang ini bukan hal yang istimewa karena bisa diraih karena memiliki pengikut yang banyak di media sosial.
"Gimana perasaannya Mimi semua lagu-lagu Aurel kan selalu jadi trending di YouTube," tanya Venna Melinda
Baca Juga:
Viral Video Ashanty Geser Kursi Krisdayanti saat Lamaran Aurel Hermansyah
"Gini loh sekarang trending Youtube itu, pastilah akan trending wong follower mereka banyak. Bagaimana cara membuat lagu atau tugasnya penyanyi untuk bisa mengindahkan lagu supaya lagu itu bisa everlast, itu yang sulit. Trending aja ya trending cuma satu bulan kemudian hilang misal, itu bisa," jelas Krisdayanti.
"Karena buat aku industri lagu itu connecting-nya ke industri, karena kita kan ada produksi, ada biaya, ada orang-orang di balik layar untuk ini. Ongkos produksi ini besar harus ditutup dengan profit yang baik," lanjut istri Raul Lemos itu.
Menurut Krisdayanti merupakan tanggung jawab moral sang penyanyi untuk membuat lagunya everlasting dan nggak semata-mata trending. Dia membandingkan dengan perjuangannya dulu harus tur agar fans bisa merasakan kehadiran musik dan jiwa penyanyinya sekaligus.
Baca Juga:
Kebayanya Disorot saat Aurel Lamaran, Krisdayanti: Dibuat dari Cinta
"Walaupun sekarang digital lagi tren gimana caranya supaya musik ini nggak padam ya industrinya harus kita dorong terus. Memang sekarang fisik udah gak ada semuanya digital, tapi gimana tanggung jawab moral sebagai seorang penyanyi itu hadir. Tidak hanya di hatinya para fansya tapi gelar konser," ungkap adik Yuni Shara itu.
"Gelar konser virtual kek, jadi gak hanya bikin lagu nyanyi, rekaman selesai. Kita tuh dulu harus tur, penyanyi lama tur, terus rolling show sore-sore diarak dadah-dadah karena kita harus hadir. Musik dan jiwa kita harus masuk ke fans. Jadi hanya sekedar trending itu hanya seperberapanya," paparnya.
Banyak netizen yang pro dan kontra mendengar pernyataan Krisdayanti soal lagu Aurel trending YouTube ini. Meskipun ada benarnya pernyataannya karena itu dilihat dari kacamata seorang diva, tapi netizen kecewa karena seolah KD tak bangga dengan prestasi putri sulungnya itu.
Baca Juga:
Krisdayanti Hobi Bawa Timbangan saat Bepergian, Ini Tujuannya
"Bukannya bangga atuh. Semangatin dong," ucap yang lain.
"Loe apa susahnya sihhhh bilang.. Alhamdulillah saya bangga sama Aurel... gitu doang. Dengan TULUS," imbuh lainnya.
"Kan aurelnya masih merintis bun, nggak bisa langsung adain konser dan segala macamnya. Anang juga pasti sudah mempersiapkan itu cuma belum waktunya aja," kata lainnya.
"Dia bener sih ngomongnya kalau asal trending aja itu gak cukup, lagu emang kudu ngena banget biar everlasting. Tapi kok aku ada sakit hatinya yaaa," kata yang lain.
"Bener, yang dibilang dia emang bener, tapi pikirin juga perasaan anaknya dong," ujar netizen.
"Maksudnya mbak KD ada benernya, tapi selipin rasa bangga dong biar cuma sedikit," imbuh yang lainnya.
Berita Terkait
-
Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar Jualan Cemilan Gorengan Kocok Harga Belasan Ribu, Tekstur Gak Bikin Sakit Gigi
-
Ancam Culik Wartawan, Bodyguard Atta Halilintar Dilaporkan ke Polisi
-
Diduga Cueki Mamah Dedeh saat Tedhak Siten, Keluarga The Hermansyah Tuai Pro Kontra
-
Gen Halilintar Telat Datang di Tedhak Siten Azura, Ekspresi Aurel Dikasihani: Dalam Hati Pasti Sakit Banget
-
Ashanty Disebut Curi 'Posisi' Aurel Hermansyah di Tedhak Siten Azura, Netizen Kesal: Please Deh Ngalah Bentar
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Hari Pertama Tayang, Film Danyang Mahar Tukar Nyawa Hadiri Lebih Dari 800 Show Bioskop dengan Promo Spesial
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar