Tinwarotul Fatonah Yuliani | MataMata.com
Syakir Daulay (Instagram/@syakirdaulay)

Matamata.com - Penyanyi sekaligus aktor Syakir Daulay mengaku antusis sambut Ramadan 1442 H yang tinggal beberapa hari lagi.

Syakir Daulay akui dirinya sudah tidak sabar berkumpul bersama keluarga besarnya.

Seperti diketahui, Syakir yang tinggal sendiri di Jakarta mengaku tak sabar makan dan kumpul keluarga di ramadhan. Bisanya, ayah dan ibunya akan datang ke Jakarta dari Aceh untuk melalui ramadhan bersama.

Baca Juga:
Syakir Daulay Ogah Menghakimi Nissa Sabyan: Jangan Cemooh Hijabnya

Syakir Daulay (MataMata.com/Alfian Winanto)

"Syakir udah hubungi keluarga, ayah dan bunda katanya juga mau ke Jakarta kan selama ini ada di Aceh," kata Syakir Daulay ditemui di kawasan Kapten P Tendean belum lama ini.

Kumpul bareng keluarga menjadi momen yang paling dinanti Syakir saat memasuki bulan ramadhan. Terutama momen santap sahur dan buka puasa.

"Jadi yang nggak sabar ditunggu dari ramadhan itu ya kebersamaannya," beber Syakir.

Baca Juga:
Terpesona Dengar Adhisty Zara Mengaji, Syakir Daulay: Ih Halus Bener!

"Momen buka puasa bareng itu, sahur bareng, ya itu sih," sambungnya.

Tak sampai situ, tradisi yang biasa Syakir lakukan setiap kali akan masuk bulan ramadhan adalah meminta maaf kepada kerabat dan keluarga. Meski saat ini sedang PSBB karena pandemi belum usai, hal itu tak menghilangkan tradisinya.

Syakir Daulay (MataMata.com/Muhaimin A Untung)

"Persiapannya banyak banget yaa, intinya ya yang pasti minta maaf ke orang yang pernah dibikin kesal, kalau kita ada salah," ucap Syakir Daulay.

Baca Juga:
Dituntut ProAktif Rp 500 Miliar, Syakir Daulay Tak Takut

Diketahui, masyarakat muslim di seluruh dunia sebentar lagi akan memasuki bulan ramadhan. Untuk di Indonesia sendiri ramadhan akan dimulai sekira 12 April 2021 mendatang.

Load More