Matamata.com - Deddy Corbuzier saat ini tak hanya dikenal sebagai magician tetapi juga influencer. Channel YouTube-nya memiliki jutaan subscribers dan videonya sering ditonton banyak orang.
Deddy tengah diserang oleh banyak netizen karena tak menyuarakan dukungannya lewat media sosial untuk Palestina. Ayah satu anak itu merasa kesal karena ditekan netizen.
Kekesalannya itu ia ceritakan lewat channel YouTube-nya. Ia mengaku mendapat email tak menyenangkan dari seorang netizen.
Baca Juga:
Aldi Taher Sebut Rigen Penjilat, Deddy Corbuzier Pasang Badan
"Lu tau enggak, gue diserang orang kan gara-gara gue belum ngomong tentang Palestina. Kan ini konsepnya Podcast ya Bos, (unggah video) yang udah ada stock dulu. Gue lagi nunggu orang yang tepat untuk membicarakan karena konfliknya itu enggak semudah yang kita pikirkan," kata Deddy Corbuzier.
Deddy menegaskan bahwa ia peduli dengan Palestina. Tetapi ia tak mau membawa-bawa soal agama karena yang dibutuhkan yakni rasa kemanusiaan untuk membela Palestina.
"Memang Palestina diserang Israel, memang benar. Harusnya kita bicara tentang kemanusiaannya, bukan tentang agama, tentang apa," imbuhnya.
Baca Juga:
Deddy Corbuzier Menyesal Berdebat sama Aldi Taher: Gue Goblok Kasih Umpan
Gara-gara email yang ia terima berisi paksaan, Deddy jadi merasa enggan untuk membantu. Menurutnya apa yang dilakukan pengirim email tersebut tak seharusnya menuliskan paksaan.
"Kemarin gue dapet e-mail, aduh gue kesel banget. Dapet e-mail minta sumbangan (dari) ada lah gue enggak mau nyebutin. Minta gue menyumbang untuk Palestina. Ada tulisannya di bawah, ‘Kalau Anda bersifat netral atau tidak menyumbang, artinya Anda berada di sisi penindas'," pungkasnya.
"Bingung ya. Yang tadinya mau nyumbang, enggak jadi. Karena kok gini caranya? Enggak semua ya, maksudnya kita ini bicara oknum aja," lanjut Deddy.
Baca Juga:
Aldi Taher Sebut Deddy Corbuzier Baper: Kamu yang Kasih Saya Panggung!
Mantan suami Kalina Ocktaranny itu sendiri enggan sembarangan memberi sumbangan. Pasalnya saat ini banyak sekali penggalangan dana yang malah disalahgunakan.
"Gue bukannya enggak setuju atau apa ya. Kenapa gue enggak mau ngomongin terlalu panjang lebar juga karena banyak juga penggalangan dana bodong. Larinya ke mana, kita enggak tau. Di atas, kita enggak pernah ngerti," imbuhnya.
Berita Terkait
-
Awalnya Dijodoh-jodohkan Deddy Corbuzier, Jirayut dan Halda Pamer Kemesraan: Aduh Tatapan Matanya
-
Kado Pernikahan Deddy Corbuzier ke Sabrina Chairunnisa Bikin Melongo, Berawal dari Kalah Taruhan
-
Tak Terduga Harga Outfit Deddy Corbuzier sampai Disebut Anaknya 'Nggak Kaya-kaya Amat', Ada Cincin Harga Rp13 Ribu
-
Kisah Sopyah, 6 Tahun Menyamar Jadi Cowok agar Bisa Bekerja hingga Tinggal di Atas Kuburan karena tak Punya Rumah
-
Deddy Corbuzier Ungkit Bercak Sperma di Tubuh Vina Cirebon: Udah Dimakan Semut!
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Hari Pertama Tayang, Film Danyang Mahar Tukar Nyawa Hadiri Lebih Dari 800 Show Bioskop dengan Promo Spesial
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar