Matamata.com - Ivan Gunawan ditunjuk Lesti Kejora untuk mempersiapkan baju pengantin. Hanya saja dia masih merahasiakan baju pengantin yang dipersiapkan untuk pelantun Kulepas dengan Ikhlas ini.
Menurut Igun sapaan akrabnya bukan kapasitasnya sebagai penjahit menjawab hal tersebut.
"Nah itu dia aku nggak bisa ngasih bocoran karena dia bayar. Kalau dia sponsor aku mungkin bisa promosi ya, tapi kalau dia bayar aku nggak punya wewenang. Karena gimana juga kan aku tukang jahit ya kan," kata Ivan Gunawan di Bogor, Jawa Barat, Minggu (30/5/2021).
Baca Juga:
Segera Nikahi Lesti Kejora, Rizky Billar Ternyata Ngebet Nikah Muda
"Jadi aku harus menunggu nanti konfirmasi langsung dari mempelai," sambungnya.
Meski begitu, mantan pacar Rossa ini menyebut baju yang disiapkannya untuk Lesti Kejora sudah memasuki tahap pembuatan. Hanya saja ia tak bisa membeberkan detailnya.
"Ya sudah tahaplah pokoknya. Berapa baju, bajunya kayak apa nanti biar pengantinnya yang jawab," ungkapnya.
Baca Juga:
Diramalkan Jelek Nikah dengan Lesti Kejora, Rizky Billar: Itu Musyrik
Ivan Gunawan meyakini banyak desainer yang hendak membuatkan Lesti Kejora baju pengantin. Hingga saat ini ia belum bisa memastikan apakah baju buatannya yang akan dipakai nanti.
"Iya, kita lihat aja nanti dia pakai baju siapa. Kayak banyak sih yang buatin baju buat Lesti bukan cuma aku aja," tuturnya.
Lesti Kejora dan Rizky Billar telah memastikan akan menikah dalam waktu dekat. Kini, mereka mengumumkan kapan acara lamaran digelar.
Baca Juga:
Inul Daratista Beri Peringatan kepada Rizky Billar Sebelum Nikahi Lesti
Pengumuman tersebut disampaikan keduanya dalam acara live ajang pencarian bakat musik dangdut, Jumat (28/5/2021).
Momen bahagia itu digelar di pertengahan Juni mendatang.
"Minggu, 13 Juni 2021, live dan eksklusif di Indosiar," ujar Lesti Kejora dan Rizky Billar kompak.
Baca Juga:
Rizky Billar Cuek Gaya Umumkan Lamaran dengan Lesti Kejora Dinyinyiri
Baru-baru ini, melalui akun Instagramnya, Ivan Gunawan tampak mengunggah foto sebuah gaun muslimah berwarna putih.
Menandai akun instagram Lesti Kejora di unggahannya, lelaki yang akrab disapa Igun itu menyebut gaun tersebut memang ditujukan untuk pernikahan sang biduan
"Oh ya (permintaan Lesti) dibuatkan. Gaunnya bagus banget, cantik banget, semoga dedek suka," kata Ivan Gunawan saat ditemui di kawasan Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (6/1/2021).
Berita Terkait
-
Maia Estianty Jadi Juri Amazing Dance Indonesia: Saya Menilai Mereka dari Kelincahan dan Kreativitasnya
-
Ruben Onsu Asik di Korea bareng Inara Rusli, Plan Cerai Kian Mangkir: Kasian Sarwendah-Onyo jadi Kambing Hitam
-
Ungkit Nafkah usai Keponakan Lahir, Wendy Cagur Sindir Telak Ayu Ting Ting: Sama Keluarga Perhitungan!
-
Ayu Ting Ting Sindir Adiknya usai Lahiran Anak Kedua, Ivan Gunawan: Ya Allah!
-
Pamer Kemesraan Pangku Lesti Kejora sambil Main Keyboard, Rizky Billar Sindir Peramal Ini
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Febby Rastanty: Kenali Diri Sendiri Sebelum Menemukan Cinta Sejati
-
Gus Miftah Ogah Dibayar Lebih Kecil dari Biduan, Akhirnya Terima Rp200 Juta
-
Agus Terancam Pidana karena Diduga Menyalahgunakan Duit Donasi, Resmi Dilaporkan ke PPATK
-
Pamer Senyum Semringah, Putri Zulhas Umumkan Tanggal Pernikahan dengan Zumi Zola
-
Netizen Parah Banget, Lilly Anak Angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dihina Fisiknya