Matamata.com - Masa-masa menyenangkan menjadi seorang ibu tengah dinikmati oleh artis cantik Asmirandah. Diketahui Asmirandah melahirkan anak pertamanya dengan Jonas Rivanno pada Natal 2020 lalu setelah 7 tahun menanti.
Setiap hari Asmirandah selalu membagikan aktivitas dan potret lucu buah hatinya, Chloe Emmanuelle Van Wattimena di Instagram. Dari Baby Chloe bangun sampai menjelang tidur, potret menggemaskannya selalu mewarnai Instagram Asmirandah.
Termasuk baru-baru ini Asmirandah membagikan postingan menarik. Dia tampak mengunggah gaya tidur Baby Chloe yang mirip dengan Jonas Rivanno.
Baca Juga:
8 Gaya Asmirandah Momong Anak, Penantian Tujuh Tahun Berbuah Manis
Di situ tampak Baby Chloe dan sang ayah sama-sama tidur miring. Mereka membelakangi kamera dengan gaya yang sama persis. Hal ini tentu saja membuat Asmirandah nggak tahan mengabadikannya.
"Like father, like daughter. Maafkan Mama yaa.. liat ini di depan mata gak tahan buat foto.. selesai foto gak tahan buat upload.. buat kenang kenangan Mama ajaa.. siapa tau kayak bulan lalu semua foto di hp hilang dan gak bisa balik semua.. jadi seenggaknya Mama bisa inget foto ini terus," kata Asmirandah di postingannya beberapa waktu lalu.
"Paa.. I Love You! @jonas.rivanno hehe.. @chloeemmanuellevanwattimena Love you so much!!" lanjut artis 31 tahun itu.
Baca Juga:
Penampilan Asmirandah Momong Anak Berubah Drastis, Ucap Goodbye ke Heels
Asmirandah memang lagi fokus urus buah hatinya nih. Sampai belum lama ini dia siap berpisah dengan sepatu hak tinggi atau heels miliknya. Hal ini seperti diungkapkannya di Instagram.
"Instagram vs Realita, tapi yaa setelah 1 tahun lebih gak pakai heels (gak tau kenapa iseng pake heels) cuma mau bilang: kayaknya kita udah gak sahabatan lagi heels.. aku lebih nyaman gak tinggi lagi sekarang," kata Asmirandah belum lama ini.
Baca Juga:
Baru 5 Bulan, Putri Asmirandah Sudah Ketagihan Berenang
Berita Terkait
-
Kena Body Shaming setelah Melahirkan, Asmirandah: Kalau Bisa Milih Pengen Tuh Kayak Gigi Hadid
-
Asmirandah Takut Nonton Episode Terakhir Queen of Tears: Deg-degan Banget!
-
Afifah Ifah'nda Lakukan Operasi Plastik di Sinetron 'Tertawan Hati'
-
Viral Video Suami Asmirandah Ungkap Ancaman Pembunuhan ke Istrinya usai Pindah Agama, Netizen: Islam Tak Membunuh Orang Beda Agama!
-
Asmirandah Ngaku Pindah Kristen karena Dipilih Yesus, Netizen: Astagfirullah Kasihan
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Febby Rastanty: Kenali Diri Sendiri Sebelum Menemukan Cinta Sejati
-
Gus Miftah Ogah Dibayar Lebih Kecil dari Biduan, Akhirnya Terima Rp200 Juta
-
Agus Terancam Pidana karena Diduga Menyalahgunakan Duit Donasi, Resmi Dilaporkan ke PPATK
-
Pamer Senyum Semringah, Putri Zulhas Umumkan Tanggal Pernikahan dengan Zumi Zola
-
Netizen Parah Banget, Lilly Anak Angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dihina Fisiknya