Matamata.com - Tiga dari anggota keluarga penyanyi Tantri Kotak terpapar Covid-19 atau virus corona. Mereka adalah ayah, ibu dan adik dari penyanyi 31 tahun ini.
Tantri Syalindri sempat mengalami kesulitan mencari rumah sakit. Beruntung, beberapa teman membantu memberikan informasi.
"Kondisi papa dan mama baik setelah dua kali screening di dua rumah sakit thorax," kata Tantri Kotak di Instagram, Sabtu (17/7/2021).
Baca Juga:
Ngeprank Warga saat di Papua, Tantri Kotak Tak Dikenali
Selain itu, tensi serta saturasi oksigen orangtua Tantri Kotak juga stabil. Sehingga keduanya masuk dalam kategori gejala ringan.
"Walaupun mereka memiliki penyakit bawaan, kami memutuskan untuk isoman. Demi menjaga fisik dan psikis mereka," jelas pelantun Beraksi ini.
Orangtua Tantri tetap dalam pantauan dokter meski menjalani karantina mandiri di rumah. "Saya pun menyewa suster part time untuk menjaga-jaga jika suatu hal terjadi tiba-tiba," ujar Tantri Kotak.
Baca Juga:
Cita Citata Hingga Tantri Kotak, Siapa Sangka 5 Artis Ini Juragan Kos-kosan
Sementara itu adik Tantri Kotak, harus berada di Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet karena mengalami demam.
Dia juga menyarankan agar keluarga yang terkena Covid-19 harus mendapat banyak dukungan. Sebab bukan hanya fisik, penyakit ini juga menyerang mental.
"Apalagi untuk orangtua yang akan mudah down jika melihat berita duka cita," kata istri Arda Naff ini.
Baca Juga:
Jadi Backing Vocal Agnez Mo, Tantri Kotak Sampai saat ini Tak Dibayar
Tantri Kotak memutuskan untuk tidak menerima informasi tersebut sebagai tindakan pencegahan dari berita buruk. "Agar mental tetap terjaga," tandasnya.
Berita Terkait
-
Ultraman Ultra Heroes Tour South East Asia 2024 Hadir di Indonesia, Arda Naff dan Tantri 'Kotak' Sambut Gembira
-
Seram! Cerita Tantri Kotak Sering Lihat Pocong dan Kuntilanak Sejak Kecil
-
Heboh Tantri Kotak Sapa Penonton Konser dengan Ucapan Shalom, Auto Banjir Hujatan
-
Tantri Kotak Nyaris Polisikan Posan Tobing Perkara Ujaran 'Muka Mirip Pembantu': Dari Hati Terdalam...
-
Profil Tantri Kotak, Berseteru dengan Posan sampai Dibilang Muka Mirip Pembantu
Terkini
-
Hari Pertama Tayang, Film Danyang Mahar Tukar Nyawa Hadiri Lebih Dari 800 Show Bioskop dengan Promo Spesial
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar