Matamata.com - Chef Arnold geram ketika seorang netizen mengkritik gaya bermain putranya, Arthur Miles Pornomo. Berdasarkan unggahan Instagram Story, yang diposting kembali oleh akun Twitter AREA JULID pada Selasa (20/7/2021), netizen tersebut menyindir anaknya yang bermain sapu.
Sang netizen pun memperingatkan akan dengan masa depan Arthur.
"Buset, ini baby boy kan? Masa anak cowok mainannya mainan buat cewek. Hati-hati, nantu sudah bersarnya?" balas netizen dalam Instagram Story chef Arnold.
Baca Juga:
Viral Tangan Misterius di Galeri MasterChef, Chef Arnold Ungkap Faktanya
Sindiran tersebut langsung dibalas lelaki 32 tahun tersebut dengan ucapan menohok. Chef Arnold menyayangkan pemikiran sang netizen yang dianggapnya 'ketinggalan zaman'.
"Emang kenapa kalo cowok baby2an? Or sapu2an? Trus kalo masak buat cewek juga? Kalo nanti Arthur gede bisa juga baby + rajin bersih-bersih, aku bakal sangat bangga. Kasian sih jaman sekarang masih ada yang pemikirannya kaya gini (emoji tertawa)," balasnya.
Tidak sampai di situ, Chef Arnold juga menyindir netizen dengan unggahan Instagram Story yang lain.
Baca Juga:
Anaknya Dikritik Gegara Gendong Boneka Bayi, Chef Arnold Pasang Badan
"Cup saya pink, baju saya pink, saya bisa masak, saya bisa bersih-bersih, saya bisa ngemong anak dan cuci & setrika baju," tulisnya.
Kemudian ia menyindir balik netizen yang ternyata pekerja kantoran itu.
"Anda yang comment kerja di kantor, pake jas, pake laptop, hape keren, mobil sports keren dan sepatu kulit yang keren. Sekali kebeset piso nangis kaya cewe," sambungnya.
Baca Juga:
Chef Arnold Kena Jebakan Batman saat Cicip Rawon, Reaksinya Disorot
Dalam unggahan lainnya Chef Arnold menegaskan kepada netizen untuk tidak lagi menyindir keluarganya.
"Jaman sekarang masih jadi netizen yang goblok? Silahkan benci dan katakan apa saja yang kamu mau tentangku. Tapi (kalau) tentang keluarga saya... jangan coba-coba," pungkasnya.
Beberapa netizen di Twitter setuju dengan penjelasan chef Arnold. Menurut mereka, ucapan netizen tersebut merupakan contoh toxic masculinity atau maskulinitas beracun.
"Toxic masculinity itu nyata! Nih yg lebih jelasnya. Stop harus mengelompokkan lakiĀ² harus begini, ga boleh begitu. Begitupun ke perempuan," tulis seorang netizen.
"Bagus kamu mematahkan stigma," ujar netizen yang lain.
"Anak kecil diajarin main sapu-sapuan atau masak-masakan tuh bukan berarti diajarin jadi bencong, tapi diajarin jadi anak yang mandiri dan serba bisa," imbuh yang lainnya.
Berita Terkait
-
Codeblu Gegar Otak Saat Latihan Tinju Demi Kalahkan Chef Arnold: Gua Berdarah-darah
-
Chef Arnold Tanggapi Cekcok Chef Juna dengan Sopir Truk: Dia ke Dukun Handal
-
Chef Arnold Purnomo Jadi Sasaran Netizen Usai Beri Klarifikasi Blunder Soal Kisruh Pemenang MasterChef Indonesia
-
Agama Chef Arnold dan Biodata Lengkapnya, Sempat Dikira Mualaf gegara Konten Bareng Tretan Muslim
-
Chef Arnold Sentil Kasus Farida Nurhan vs Codeblu: Review Jujur dengan Hinaan Kadang Beda Tipis
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar
-
Aurel Hermansyah Hadiri Lamaran Thariq dan Aaliyah, Auranya Mahal Kayak Ibu Pejabat