Matamata.com - Cut Meyriska buka-bukaan pengalamannya terkait kelakuan asisten rumah tangga (ART). Karena kelalaian ART-nya, sang putra, Shaquille Kaili Danuarta pernah terjatuh.
Cerita ini berawal saat Cut Meyriska hanya meginggalkan sang putra saat menerima panggilan telepon. Tiba-tiba, istri Roger Danuarta ini mendengar suara sesuatu terjatuh di lantai atas.
"(Anak Cut Meyriska) jatuh dan kena si besi itu. Terus pas bunyi, sampai kedengeran di lantai bawah. Aku langsung lari, anaknya belum nangis. Pas nyampe setengah tangga, baru dia nangis," kata Cut Meyriska di kanal YouTube Langit Entertainment, Selasa (10/8/2021).
Cut Meyriska langsung menginterogasi ARTnya. Tujuannya agar ia bisa tahu tindakan apa yang harus dilakukan. Sayang, si asisten justru berbohong. "Lu harus jujur, karena gue nggak sempat buka itu CCTV. Dia nggak jujur, itu yang bikin aku kesel," kata aktris 28 tahun ini.
Bintang film Ajari Aku Islam ini jelas merasa khawatir. Ditambah, keadaan Roger Danuarta tengah positif Covid-19 saat itu.
"Pas anak aku jatuh, di bawa kan ke rumah sakit, aku nggak cerita, sampai satu bulan. Ditambah Roger lagi positif kan. Aku baru ngomong sesudahnya," imbuh Cut Meyriska.
Cut Meyriska membeberkan kalau kondisi sang buah hati sampai muntah. Bocah berusia setahun itu juga mengalami trauma.
"Dia muntah tapi nggak sampai muncrat. Untuk anak kalau CT scan takutnya radiasi, jadi agak serba salah," kata pesinetron Arti Sahabat ini. "Anak aku sampai sekarang itu trauma, setiap main mainan tempat dia jatuh, dia selalu nangis," imbuh perempuan berhijab ini.
Melihat keadaan tersebut, Cut Meyriska memberhentikan asisten rumah tangganya. Sebab ada pula kasus lain seperti tak bisa memasang botol padahal sudah diajarkan serta memalsukan sertifikat. "Katanya sertifikatnya ditahan, padahal nggak ada," ucap Cut Meyriska.
Berita Terkait
-
B3S Filmmaker Goes To Aceh Darussalam, Satukan Budaya Sinema Nusantara
-
Roger Danuarta dan Cut Meyriska: Komitmen Mengasuh Anak Tanpa Lelah, Utamakan Tanggung Jawab Bersama
-
Cut Meyriska Bongkar Pernah Dilabrak Artis Gegara Roger Danuarta: Ada yang Baper Banget Sama Suami Saya
-
Kayak Boneka Semua, Pemotretan Terbaru Keluarga Roger Danuarta dan Cut Meyriska Bikin Takjub
-
Roger Danuarta Posting Foto Keluarga: Bapaknya Jungkook, Anaknya Jadi Chanyeol
Terpopuler
-
Kasus Korupsi Chromebook: Pihak Nadiem Makarim Bakal Seret Google ke Persidangan Tipikor
-
Kunjungan Prabowo ke Kalsel: Hambatan Lahan Sekolah Rakyat Langsung Beres!
-
Bersih Maksimal dan Hemat Energi! Ini 5 Mesin Cuci Panasonic Terbaik 2026
-
Agen Asuransi Teriak Pajak 'Kurang Bayar' Membengkak, PAAI Desak Kemenkeu Beri Keadilan
-
5 Rekomendasi Kulkas Tahan Lama untuk Rumah di 2026
Terkini
-
Bandit Tayang Perdana di JAFF 2025: Drama Aksi tentang Pelarian & Balas Dendam
-
Bukan Sekadar Nostalgia: Ini 3 Alasan Setting Film 'Rangga & Cinta' Tetap di Tahun 2000-an
-
LAKON Indonesia Membawa Warisan dan Inovasi ke Panggung Utama Osaka World Expo
-
Siapa Rachquel Nesia? Aktris Muda yang Baru Resmi Menikah dengan Kevin Royano
-
Tak Perlu Bingung, Ini 5 Tips Mengunjungi Universal Studio Japan Saat Peak Season