Tinwarotul Fatonah Yuliani | MataMata.com
Nikita Mirzani di Polres Jakarta Barat pada Rabu (17/2/2021). (Matamata.com/Evi Ariska)

Matamata.com - Nikita Mirzani menanggapi praperadilan yang diajukan mantan suaminya, Dipo Latief ke Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. Menurutnya, hal itu terlalu dibuat-buat demi menghancurkannya.

"Buat saya tudingan penggelapan itu udah selesai, hanya dibuat-buat, rekayasa untuk jadi satu berita karena sekarang mereka berkomplotan untuk melawan saya sendirian," kata Nikita Mirzani di Polres Jakarta Selatan, Senin malam (16/8/2021).

Nikita Mirzani (YouTube.com)

enurut Nikita Mirzani mobil Mercedez Benz yang dituding Dipo Latief ia gelapkan juga mobil bodong awalnya. Surat-suratnya baru diurus saat ia ingin melaporkan Niki ke polisi 2018 silam.

Baca Juga:
Tak Mau Selevel, Nikita Mirzani Ogah Hubungi Dewi Perssik Duluan

"Yang saya tahu mobil itu bodong, kenapa saya tahu itu bodong karena dia ngoprek mesinnya itu lho dikerok-kerok nomor mesin untuk dijadikan BPKB. BPKB nya itu baru diurus pas dia mau laporin gue itu," bebernya.

Ibu tiga anak itu pun mengaku harga mobil tersebut tidak seberapa. Bahkan, perhiasan miliknya diklaim lebih mahal dibanding mobil yang dituduhkan digelapkan olehnya.

Nikita Mirzani dan Hotman Paris [MataMata.com/Rena Pangesti]

"Dan harga mobil itu saya tahu dua tahun lalu 98 juta mungkin sekarang 50 jutaan," ungkap Nikita.

Baca Juga:
Sekian Lama Bungkam, Nikita Mirzani Terpaksa Semprot Dewi Perssik

Oleh karena itu, Nikita Mirzani menantang Dipo Latief untuk membuktikan saja lewat hukum. Ia sama sekali tak takut dengan laporan penggelapan mobil itu.

"Ya silakan buktikan kalau saya memang menggelapkan mobil yang rongsokan itu, masih mahalan berlian saya dibanding mobilnya juga,  jadi silakan buktikan," lanjutnya.

Niki juga menyebut tak takut dilawan oleh banyak orang sekaligus. Ia hanya menyayangkan kasus lama yang sudah ditutup kembali diungkit karena campur tangan pihak tertentu.

Baca Juga:
Cekcok dengan Dewi Perssik, Nikita Mirzani Beberkan Kronologinya

"Buat saya itu bukan hal besar, saya bisa kok ngelawan dengan hal ini sendiri. Ya cuma sekarang jadi beruntut, kan kemarin kan temen-temen wartawan juga tahu ya kalau kalian saksikan itu lawyernya, lawyer siapa, kalian pasti tahu," pungkasnya.

Dipo Latief. (Instagram/@dipoditiro)

Pada 2018 silam, Dipo Latief sempat melaporkan Nikita Mirzani atas kasus dugaan penggelapan barang berupa celana dalam, mobil, dan sebagainya. Namun kasus tersebut dihentikan penyidikannya oleh polisi karena tak cukup bukti.

Kekinian, dengan menggandeng pengacara berbeda, Dipo Latief membuka kembali kasus tersebut dengan mengajukan praperadilan ke Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. Diwakili kuasa hukumnya yang baru, Dicky Muhammad Kurniawan, Dipo Latief mengaku kantongi saksi kunci dan bukti baru berupa screenshoot percakapan.

Baca Juga:
Nikita Mirzani Polisikan Dipo Latief: Hidup Niki Diganggu Terus Menerus

Sementara itu diketahui, Dicky Muhammad Kurniawan adalah pengacara Nindy Ayunda dalam kasus KDRT melawan mantan suaminya, Askara Parassady.

Load More