Matamata.com - Felicya Angelista dan Caesar Hito telah menempati rumah mereka sejak menikah pada 9 Januari 2021 lalu. Felicya Angelista juga telah menunjukkan salah satu sudut di rumahnya, yaitu kamar. Potret kamar Felicya Angelista mampu curi perhatian karena terbilang unik.
Felicya Angelista dan Caesar Hito kini tengah menunggu kelahiran anak pertama mereka ke dunia. Melalui kanal YouTube, Felicya Angelista memamerkan penampakan kamarnya yang minimalis dan tampak bergaya Korea.
Salah satu sudut kamarnya juga terbilang unik, lho. Penasaran seperti apa? Yuk, intip potret kamar Felicya Angelista dan Caesar Hito berikut ini biar gak penasaran lagi.
Baca Juga:
6 Potret Rumah Mewah Felicya Angelista dan Caesar Hito yang Berlantai Empat
1. Pintu Kamar
Kamar Felicya Angelista dan Caesar Hito ini terletak di lantai atas rumah barunya. Bahkan Feli mengaku bahwa dirinya perlu menaiki 40 anak tangga untuk menuju kamar. Dari depan, kamar wanita yang akrab disapa Feli ini sudah tampak mengusung konsep minimalis.
Pintu kamar Felicya Angelista itu berwarna putih dan dilengkapi dengan kunci pintu yang sangat canggih. Felicya Angelista perlu menggunakan sidik jarinya untuk membuka pintu kamarnya itu.
Baca Juga:
Kecantikan Felicya Angelista saat Potret Maternity Dipuji: Kayak Bidadari!
2. Foto Prewedding
Pemandangan pertama yang disuguhkan di kamar milik Felicya Angelista dan Caesar Hito, yakni pemandangan foto prewedding besar yang dipajang di dinding kamarnya.
Foto prewedding mereka berdua yang berukuran besar itu sengaja di pasang di balik pintu. Jadi, saat membuka pintu kamar, foto itu langsung terlihat jelas. Felicya memang sangat senang memajang foto-foto di rumahnya. Di tangga rumahnya pun Felicya juga memajang foto-fotonya bersama Hito.
Baca Juga:
13 Artis Punya Bisnis Makeup, Felicya Angelista Gaet Song Joong Ki Jadi BA
3. Tempat Tidur
Bentuk kamar Felicya Angelista ini juga terbilang cukup unik, lho. Pasalnya, setelah membuka pintu kamar dengan pemandangan foto prewedding berukuran besar, Feli perlu melewati lorong pendek yang menghubungkannya dengan tempat tidur.
Itulah potret tempat tidur Felicya Angelista dan Caesar Hito. Tembok di dalam kamar Felicya Angelista dominan berwarna putih dan terlihat minimalis. Kamarnya juga tampak bergaya Korea dengan pencahayaan yang cukup hangat. Di sisi kanan kiri tempat tidur terdapat nakas dan ada lampu gantung panjang di atasnya. Felicya Angelista memilih gorden tipe roll blinds untuk jendela kamarnya.
4. Televisi dan Kulkas
Di kamar milik Felicya Angelista itu juga terdapat LCD TV berlayar lebar. Televisi itu terletak di atas buffet di depan kasurnya.
Di dalam buffet untuk menaruh televisi itu juga tampak sebuah kulkas mini berwarna putih. Menarik banget kan?
5. Wastafel dan Kaca di Balik Televisi
Inilah sudut yang terbilang sangat unik dari kamar Felicya Angelista dan Caesar Hito. Di balik televisi ada sebuah kaca lebar dan wastafel. Di dekat wastafel itu juga terdapat kamar mandi pribadi mereka.
Istri Caesar Hito itu menuturkan bahwa Hito terinspirasi dari konsep salah satu hotel yang ditempatinya saat di Yogyakarta. Saat itu Hito juga ingin memiliki wastafel yang cerminnya menempel dengan televisi. Unik banget bukan?
6. Ruang Makeup
Satu lagi yang unik dari kamar Felicya Angelista. Kamar ini ternyata memiliki dua sisi ruangan. Ruang yang ada di sisi kiri pintu digunakan khusus sebagai kamar tidur sementara ruangan di sisi sebelah kanan pintu digunakan untuk ruangan makeup.
Ruang makeup di kamar Felicya Angelista itu terdapat kaca rias vanity besar lengkap dengan kursi dan meja rias. Di ruangan itu juga terdapat beberapa koleksi makeup milik Felicya Angelista. Di sisi kanan dan kiri meja rias itu terdapat dua lemari untuk menyimpan koper serta pakaian sehari-hari milik Feli dan Hito. Kemudian di sudut ruangan ada kursi pijat.
Nah itu tadi potret kamar Felicya Angelista dan Caesar Hito yang terbilang minimalis, unik, dan bergaya Korea. Bisa dijadikan inspirasi kamar idaman, lho!
Berita Terkait
-
Esta Pramanita Bikin Penonton Penasaran di Sinetron 'My Heart', Begini Kisahnya
-
Caesar Hito Digoda Icha Nabilah di Sinetron 'My Heart': Sebenarnya Nggak Mau Akting Selingkuh
-
Ditanya Jika Diselingkuhi Hito Caesar, Felicya Angelista Kasih Jawaban Bijak
-
Felicya Angelista Disebut Pernah Beri Bantuan untuk Umat Kristen Palestina, Disentil soal Pandang Agama
-
Ngaku Netral, Felicya Agelista Diduga Selipkan Dukungan Ke Israel
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Febby Rastanty: Kenali Diri Sendiri Sebelum Menemukan Cinta Sejati
-
Gus Miftah Ogah Dibayar Lebih Kecil dari Biduan, Akhirnya Terima Rp200 Juta
-
Agus Terancam Pidana karena Diduga Menyalahgunakan Duit Donasi, Resmi Dilaporkan ke PPATK
-
Pamer Senyum Semringah, Putri Zulhas Umumkan Tanggal Pernikahan dengan Zumi Zola
-
Netizen Parah Banget, Lilly Anak Angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dihina Fisiknya