Matamata.com - Baim Wong dan Paula Verhoeven penuh suka cita menyambut kehadiran anggota keluarga baru. Baru saja putra kedua mereka terlahir ke dunia.
Diketahui, saat lahir, Baim dan Paula belum punya nama untuk putra mereka. Baru setelah satu hari, Baim mengumumkan bahwa anaknya diberi nama Kenzo Eldrago Wong.
Saat video call bareng Nagita, Paula mengungkapkan sudah ditagih untuk membuat akta kelahiran Kenzo. Tapi saat itu Kenzo belum punya nama yang pasti.
Sampai akhirnya Baim mengungkapkan ingin memberi nama anaknya dengan nama Senzo karena terinspirasi dari drama Korea pertama yang ia tonton yakni Vincenzo.
Saat Kenzo lahir, pria 40 tahun itu berpikir anaknya mirip bayi Korea. Ia pun kepikiran memberi nama Senzo.
"Dan waktu itu gue pertama kali namain dia Senzo. Karena itu (drama) Korea pertama yang gue tonton," ungkap Baim dilansir dari channel YouTube Rans Entertainment.
"Terus kenapa lo nggak jadi namain dia Vincenzo?" tanya Nagita. "Nggak tau nih," jawab Baim bingung. "Dulu waktu hamil seneng nonton Song Joong Ki itu kan," ucap Paula.
Lantas Nagita memberi rekomendasi nama untuk bayi Baim dan Paula yakni Kenzo Dragon Wong. Setuju dengan pemberian nama Nagita, Baim akhirnya memberi nama putranya Kenzo Eldrago Wong.
"Tapi ada beberapa yang kita ini sih (daftar nama)," pungkas Baim. "Pasti depannya 'K' kan? Kenzo Dragon Wong," celetuk Nagita. "Nah, itu keren tuh," sahut Baim girang.
Berita Terkait
-
Hadirkan 8 Lagu, Wawan Woker Rambah Dunia Tarik Suara
-
Peduli Bencana Alam di Sumatera, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Kirim Bantuan Rp15 Miliar
-
Beri Hadiah Ratusan Juta, Raffi Ahmad dan Nagita Gandeng Legenda Sepak Bola Italia di 'Padel Wars'
-
Raffi Ahmad dan Thariq Halilintar Juara Umum Padel 'TOSI 2025': Berkat Doa Istri
-
Amy Qanita Dukung Penuh Raffi Ahmad dan Menantunya Berkarier di Politik
Terpopuler
-
Istana: RUU Penanggulangan Disinformasi dan Propaganda Asing Masih Sebatas Wacana
-
Wamenhaj Coreat Enam Calon Petugas Haji karena Tak Jujur Soal Riwayat Penyakit
-
Prabowo Koreksi Desain IKN: Tambah Embung dan Perkuat Antisipasi Karhutla
-
Presiden Prabowo Melawat ke Inggris Pekan Depan, Bidik Kerja Sama Universitas Papan Atas
-
Denmark Peringatkan AS: Upaya Rebut Greenland Bisa Jadi Lonceng Kematian NATO
Terkini
-
Bandit Tayang Perdana di JAFF 2025: Drama Aksi tentang Pelarian & Balas Dendam
-
Bukan Sekadar Nostalgia: Ini 3 Alasan Setting Film 'Rangga & Cinta' Tetap di Tahun 2000-an
-
LAKON Indonesia Membawa Warisan dan Inovasi ke Panggung Utama Osaka World Expo
-
Siapa Rachquel Nesia? Aktris Muda yang Baru Resmi Menikah dengan Kevin Royano
-
Tak Perlu Bingung, Ini 5 Tips Mengunjungi Universal Studio Japan Saat Peak Season