Matamata.com - Joshua Suherman akan segera melepas masa lajang. Usai tunangan beberapa waktu lalu, mantan penyanyi cilik ini kabarnya akan menikah dengan Clairine Clay pada Rabu (22/12/2021).
Menjelang pernikahannya, Joshua pun membuat postingan perpisahan, Selasa (21/12/2021). Tapi pesan tersebut ditujukan untuk benda yang bisa dibilang lumayan tak terduga. Wah, apa itu?
Joshua Suherman rupanya mempersembahkan salam perpisahan untuk kasur di kamarnya. Ia merasa sangat berterima kasih atas jasa kasur yang sudah menemaninya saat bujangan.
Baca Juga:
Lucinta Luna Diam-diam Simpan Foto Doddy Sudrajat di HP: Ada Bayangmu, Mas!
"Tempat nangis, patah hati, ketawa, senyam senyum karena jatuh cinta. Per besok, bakal tinggal di rumah sendiri sama Clairine Clay," tulis Joshua Suherman di Instagram, Selasa (21/12/2021).
Joshua Suherman juga sudah tidak bisa tidur di kasurnya mulai malam ini. Pasalnya aktor sekaligus penyanyi berusia 29 tahun itu harus menginap di hotel untuk persiapan pemberkatan.
Sebagai kenangan, Joshua Suherman mengunggah foto kasurnya dengan kondisi berantakan. Terlihat sprei berwarna gelap menyelimuti tempat tidur yang ukurannya terbilang kecil.
Baca Juga:
5 Aktor dan Aktris Korea Paling Menghebohkan 2021, Kim Seon Ho Bikin Syok!
"Persiapan pemberkatan. Kelak, balik ke kasur ini judulnya nginep bukan pulang," ujarnya mengakhiri.
Sementara itu, Joshua Suherman sempat mengunggah ulang undangan yang diposting salah satu kerabatnya di Instagram Story. Di sana tertulis bahwa pemberkatan pernikahan akan berlangsung pukul 4 sore.
"JC banget nggak tuh, Jesus Christ, Joshua Clairine. Selamat untuk kalian berdua," tulis kerabat Joshua Suherman.
Baca Juga:
7 Adu Gaya Fuji dan Chika, Sama-Sama Lagi Dekat dengan Thariq Halilintar
Sayangnya, Joshua Suherman dan kerabat kompak belum mengungkap lokasi pernikahannya dengan Clairine Clay.
Berita Terkait
-
Naifah Jadi Juara 'Superstar Junior 2024', Siap Berkarier di Jakarta, Dewan Juri Joshua: Keren Banget
-
Teddy Syach Tetap Pasang Foto Rina Gunawan di Rumah, Akui Sudah Dapat Izin dari Istri
-
Bukan Soal Redflag, Ternyata Ini Penyebab Ayu Ting Ting Putus Dengan Muhammad Fardhana: Saking Sayangnya...
-
Baru Nikah, Gilga Sahid Ingin Segera Punya Anak dari Happy Asmara
-
Rumor Liar Ayu Ting Ting dan Tunangannya Gagal Nikah, Ini Penyebabnya
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Febby Rastanty: Kenali Diri Sendiri Sebelum Menemukan Cinta Sejati
-
Gus Miftah Ogah Dibayar Lebih Kecil dari Biduan, Akhirnya Terima Rp200 Juta
-
Agus Terancam Pidana karena Diduga Menyalahgunakan Duit Donasi, Resmi Dilaporkan ke PPATK
-
Pamer Senyum Semringah, Putri Zulhas Umumkan Tanggal Pernikahan dengan Zumi Zola
-
Netizen Parah Banget, Lilly Anak Angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dihina Fisiknya