Nur Khotimah Rena Pangesti | MataMata.com
Salmafina Sunan (MataMata.com/Alfian Winanto)

Matamata.com - Sosok Salmafina Sunan memang kerap menjadi sorotan usai memutuskan pindah agama. Meski sudah cukup lama diambil, keputusan itu masih membuat Salmafina sering dikomentari negatif oleh warganet.

Bahkan saat momen Natal seperti sekarang, Salmafina tetap menjadi sasaran nyinyiran warganet yang mengusik soal kepercayaannya. Semua disampaikan di kolom komentar.

Salmafina Sunan [Instagram/@salmafinasunan]

Salmafina Sunan awalnya mengunggah foto diri dengan menggunakan baju hitam. Tak lupa sebagai caption menyambut Natal, putri Sunan Kalijaga itu mengunggah emoji pohon cemara dan pelangi.

Baca Juga:
9 Momen Anang Hermansyah Bertemu Besan di Turki, Penuh Haru

Dari ratusan warganet, salah satu diantaranya mengusik soal agama selebgram bernama asli Salmafina Khairunnisa di masa lalu. 

"Namanya Islam, agamanya Kristen," tulis seorang netizen.

Salmafina Sunan (Instagram/salmafinasunan)

Tak hanya itu, netizen tadi juga mendoakan agar Tuhan mengampuni dosanya. Tapi akhir kalimat, ia justru nyinyir pada kehidupan yang dijalani sang selebgram.

Baca Juga:
Unggahan Ayah saat Lesti Kejora Masuk Rumah Sakit Bikin Kepo: Mau Lahiran?

"Semoga Allah mengampuni dosamu. Dulu kamu berhijab, sekarang kamu seperti orang yang tak pernah belajar ilmu agama," imbuhnya.

Salmafina Sunan lantas merespons komentar tersebut dengan jawaban menohok. Ia menuturkan, baru mengetahui ada nama yang dipatok berdasarkan agama.

"Ooh baru tahu nama itu harus tergantung agamanya," balas Salmafina Sunan.

Baca Juga:
8 Ibu Artis yang Dipuji Awet Muda, Cantiknya Tak Lekang oleh Waktu

Salmafina Sunan bersama ayah, Sunan Kalijaga dan ibu, Heidy Sunan (MataMata.com/Alfian Winanto)

Sayangnya, postingan tersebut tak lagi ada di unggahan Salmafina Sunan saat dipantau pada Sabtu (25/12/2021). Teranyar, hanya ada foto dirinya bersama sang ibu juga istri Ridwan Kamil yakni Atalia Praratya.

Salmafina Sunan memang menjadi langganan komentar nyinyir warganet soal agama. Meski begitu, selebgram 22 tahun tersebut tak berhenti menyebarkan ajaran Kristen yang kini diyakini.

Contohnya beberapa waktu lalu saat seorang warganet bertanya apa yang harus dilakukan untuk mendalami kristus. Salmafina memberikan tips agar seseorang terus berdoa agar dipertemukan dengan yang satu misi dengannya.

Baca Juga:
Ariel Tatum Hadir di Premiere Film, Wajahnya Manglingi: Kirain Gigi Hadid!

"Biar Tuhan bukain jalan supaya ketemu ajaran-ajaran yang benar, bukan yang ngaco-ngaco," ucap Salmafina Sunan kepada warganet pada saat itu.

Load More