Profil Thariq Halilintar (Instagram/@thariqhalilintar)

Matamata.com - YouTuber Thariq Halilintar diduga terpapar virus Covid-19 bersama Ashanty sepulang dari acara liburan di Turki.

Seperti diketahui, Thariq Halilintar adalah salah satu dari rombongan keluarga Halilintar dan The Hermansyah yang berlibur ke Turki.

Dugaan Thariq Halilintar terpapar Covid-19 ini muncul setelah Juru Bicara Kemenkes RI Siti Nadia Tirmizi membeberkan inisial nama-nama yang terpapar Covid-19.

Baca Juga:
Karantina Berdua dengan Aurel Hermansyah, Atta Halilintar: Honeymoon Lagi

Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah bertemu adik-adik Gen Halilintar. (Instagram/@attahalilintar)

"Dari keluarga besar yang melakukan perjalanan, itu 8 orang positif terdiri dari 6 orang perempuan dan 2 orang laki-laki," katanya.

Kemudian, Siti Nadia Tirmizi mengungkapkan inisial nama-nama yang terpapar Covid-19.

"Ada 6 perempuan berinisial V, JS, RAS, S, AH, dan ATS. Sementara untuk pria ada AHH dan MT," ujarnya dikutip dari kanal YouTube KH Infotainment. 

Baca Juga:
Positif Covid-19, Ashanty Tak Terima Disebut Jadi Beban Negara

Momen Anang Hermansyah Bertemu Besan di Turki. (Instagram/@attahalilintar)

Inisial MT disebut-sebut sebagai Thariq Halilintar yang diketahui memiliki nama lengkap Muhammad Thariq.

Sebanyak 6 orang dari keluarga Halilintar dan The Hermansyah, lanjut Siti Nadia Tirmizi, akan menjalani karantina.

"Sesuai karantina edaran Satgas, karantina dilakukan 7 hari. Jadi, nanti di hari ke-6 hasil pemeriksaannya harus juga kembali negatif, baru selesai," ucapnya.

Baca Juga:
Dituduh Positif Covid-19 seperti Ashanty, Atta Halilintar Ngamuk

Selama proses isolasi, tambah Siti Nadia Tirmizi, 6 orang tersebut harus isolasi secara terpusat di rumah sakit. 

Thariq Halilintar (Instagram/@thariqhalilintar) 

"Maka mereka tidak boleh melakukan isolasi terpisah. Jadi, harus melakukan isolasi terpusat di rumah sakit atau melakukan isolasi darurat di wisma atlet," tuturnya.

Pada penutupnya, Siti Nadia Tirmizi mengimbah kepada masyarakat agar tidak berlibur di tengah penularan varian Omicron yang tinggi.

Baca Juga:
Dirumorkan Positif Covid-19 seperti Ashanty, Atta Halilintar Beri Bukti

"Diharapkan tidak melakukan perjalanan,apalagi berwisata ke luar negeri di masa penularan Omicron masih sangat tinggi," katanya.

Load More