Ismail | MataMata.com
Pipik Dian Irawati (Suara.com/Ismail)

Matamata.com - Sejumlah artis memilih meninggalkan dunia hiburan yang membesarkan namanya. Mereka memilih profesi yang sangat berbeda dengan pekerjaannya sebelumnya.

Sejumlah artis tanah air yang sempat sangat populer memutuskan untuk mendalami ilmu agama dan berhijrah.
Setelah berhijrah mereka memilih menjadi seorang pendakwah.

Tak jarang mereka sering diundang untuk memberikan ceramah. tidak hanya di negeri sendiri ada diantara mereka yang memberi dakwah sampai ke luar negeri.

Baca Juga:
Pamer Tato Mungil di Tubuh, Amanda Manopo Ramai Dipuji: Aduh, Gemas Amat!

Berikut ini daftar artis jadi ustazah yang sudah yang sudah dihimpun dari berbagai sumber.

1. Oki Setiana Dewi

Artis Jadi Ustazah (Instagram/okisetianadewi)

Oki Setiana Dewi muncul dan dikenal publik setelah membintangi film religi Ketika Cinta Bertasbih. Mantan model yang memutuskan berhijrah sejak usia muda ini sudah mulai aktif di dunia keagamaan sejak kuliah.

Baca Juga:
Video Nagita Slavina Jenguk Baby Ameena Bikin Takjub: Vibes-nya Kayak Kylie Jenner

Saat masih menjadi mahasiswa di Universitas Indonesia, Oki aktif dalam kegiatan dakwah dan taklim. Sejak memerankan sosok Anna dalam film religi, sosoknya sering muncul di berbagai acara reality show keagamaan.

Oki sempat diragukan ilmu agamanya oleh publik. Namun keraguan itu tidak membuatnya mundur. Ia tetap maju melanjutkan kegiatan dakwahnya. Hal ini ia dukung dengan terus meningkatkan pengetahuan dan pendidikan formalnya. Ia menjadikan rekan selebritinya sebagai objek penelitian untuk disertasinya yang berjudul Model Dakwah di kalangan selebriti.

Baru-baru ini ia kembali menuai kontroversi setelah video ceramahnya dianggap membenarkan kekerasan dalam rumah tangga. Hal ini kembali membuat banyak orang meragukan kemampuan ilmu agamanya. Meski demikian Oki Setiana Dewi tetap melanjutkan jalan dakwahnya.

Baca Juga:
Istri Syamsir Alam Hamil Anak Kedua, Langsung Antusias Siapkan Nama!

2. Peggy Melati Sukma

Artis Jadi Ustazah [MataMata.com/Ismail].

Salah satu artis yang sangat populer di era tahun 90-an, Peggy Melati Sukma memutuskan menjadi ustazah dan meninggalkan gelar sebagai artis tenar. Jalan hijrahnya ini berawal dari kegagalannya dalam berumah tangga. Ia memutuskan semakin mendalami ilmu agama dan fokus pada agamanya.

Bahkan pada tahun 2019, Peggy Melati Sukma tampil mengenakan cadar. Setelah memutuskan hijrah, Peggy Melati Sukma tidak hanya memakai hijab, ia juga mengganti nama panggilannya menjadi Khajidah. Ia pun sering mengisi berbagai acara kajian keagamaan. Kini dirinya lebih dikenal sebagai seorang ustazah dibandingkan artis. Dia juga aktif sebagai pembela tanah Palestina.

Baca Juga:
Prilly Latuconsina Kasih Nomor HP dan Alamat ke Fans: Coba Aja Telepon, Nggak Ganti Kok!

3. Neno Warisman

Artis Jadi Ustazah (Instagram/@nenowarismanofficial)

Pada tahun 1980, Neno Warisman adalah seorang penyanyi perempuan yang cukup populer. Sejak menunaikan ibadah haji, Neno Warisman dikenal dengan nama panggilan Hajjah Neno Warisman. Ia pun absen dari dunia hiburan dan lebih aktif di bidang sosial keagamaan.

Dengan gelarnya sebagai hajjah, Neno Warisman pun sering diundang untuk mengisi berbagai kajian keagamaan. Boleh dibilang Neno Warisman adalah salah satu pelopor tren hijab di kalangan artis. Pasalnya pada ia sudah berhijab sejak tahun 1990, pada saat itu hijab jelas belum populer di kalangan artis.

Bahkan bisa dibilang dulu memakai hijab bisa membuat artis kehilangan pekerjaan. Namun, Neno Warisman tidak mundur, ia tetap berhijab dan menjadi pendakwah hingga sekarang.

4. Astrie Ivo

Artis Jadi Ustazah (Instagram/astrie_ivo)

Penyanyi dengan nama asli Astrie Feizaty Ivo merupakan seorang penyanyi slow rock yang tenar pada tahun 1980-an. Ia mengikuti jejak karier sang ibu Ivo Nilakreshna yang juga penyanyi populer. Meninggalkan gemerlap dunia hiburan, Astri Ivo mendalami ilmu agama yang mengantarkannya menjadi seorang ustazah.

Sembari berdakwah, Astri Ivo juga menulis sebuah autobiografi. Ia menceritakan kisah perjalanan hidupnya, hingga perjuangannya dalam merawat dan membesarkan ketiga anaknya. Buku autobiografinya itu berjudul Sepasang Sayap Menuju Surga.

5. Pipik Dian Irawati

Umi Pipik. (Instagram/@_ummi_pipik_)

Pipik Dian Irawati mengawali kariernya sebagai model. Ia kemudian menikah dengan rekan sesama model yang kemudian menjadi ustaz gaul yaitu mendiang Ustaz Jefry Al Buchori.

Sejak menikah, ia berhijrah mengikuti sang suami. Ia menutup auratnya dan mantap berhijab. Setiap kali sang suami berdakwah, Pipik selalu setia mendampinginya.

Pada tahun 2013 sang suami meninggal dunia, kepergian ayah dari anak-anaknya membuat Pipik semakin mendekatkan diri pada agama. Ia kini juga mengenakan cadar. Meneruskan dakwah mendiang suami, kini Pipik Dian Irawati menjadi salah satu ustazah yang sering mengisi banyak kajian keislaman.

Kisah perjalanan hidup Pipik dan Ustaz Jefry Al Buchori juga sudah diangkat ke layar lebar lewat film Hijrah Cinta. Selain menjadi Ustazah, Pipik Dian Irawati juga merupakan orang tua tunggal bagi anak-anaknya.

Nah itu tadi sejumlah artis jadi ustazah. Jalan mereka sebagai ustazah tidak selalu mudah. Ada yang menjadi sasaran cibiran netizen. Walau demikian, mereka semua memiliki satu tujuan yang sama yaitu menyebarkan kebaikan dari ajaran agama. Bagaimana menurutmu?

Kontributor: Safitri Yulikhah
Load More