Ade Wismoyo | MataMata.com
Kiki Farrel dan Mama Dahlia. (Instagram/kikifarrel_)

Matamata.com - Pesinetron Kiki Farrel menjelaskan kondisi kesehatan sang ibu,Mama Dahlia, yang harus kembali dirawat di rumah sakit karena mengalami gangguan fungsi pencernaan.

Ditemui di kawasan Mampang, Jakarta, Selasa (14/4/2022), sang pesinetron menceritakan bagaimana berat badan sang ibu turun drastis akibat sakitnya.

"Sekarang mama beratnya cuma 30 kilogram," kata Kiki Farrel.

Baca Juga:
Marshel Widianto Minder dengan Coki Pardede dan Fico Fachriza: Masa Saya Ketangkep Beli Bokep

Menurut Kiki Farrel, sang ibu tak bisa mencerna makanan dengan baik hingga berpengaruh ke kondisi fisiknya.

"Kan nggak bisa makan. Sekarang lagi terapi makan buat naikin berat badan mama biar normal," ujar Kiki Farrel.

Kondisi terkini Mama Dahlia, Ibunda Kiki Farel (instagram)

Dahlia mengalami penurunan kondisi kesehatan sejak beberapa minggu lalu. Menurut cerita Kiki, sang ibu sempat bolak balik ke rumah sakit hingga akhirnya tak bisa mengkonsumsi makanan sama sekali.

Baca Juga:
Jefri Nichol Diduga Ciuman dengan Sesama Jenis: Saking Bosannya Sama Cewek

"Jadi setiap makan selalu muntah, itu efek penyakitnya," kata lelaki yang juga membintangi beberapa FTV.

Tak berhenti sampai di situ, Kiki Farrel juga menyampaikan bahwa Dahlia terkena tumor yang tumbuh di saluran air seni. Penyakit itu juga yang ternyata membuat Dahlia kesulitan mencerna makanan.

"Kan memang ada penyumbatan di saluran kemih itu. Jadi efeknya nggak bisa makan, dan ya harus pakai selang itu," kata Kiki Farrel.

Baca Juga:
Menu Berbuka Ibunda Tasya Farasya Ala Sultan: Nyuci Piringnya Sampai Sahur

Besar harapan Kiki Farrel untuk Dahlia bisa melewati kondisi saat ini. Sebab ia masih harus menjalani pengobatan lain untuk penyakit kanker yang diidap sejak 2017.

"Semoga normalnya cepat, biar pengobatan utama bisa jalan. Pengobatan mama kan nggak jalan kalau kondisi masih kayak sekarang," kata Kiki Farrel. (Adiyoga Priyambodo)

Baca Juga:
Bertahun-tahun Idap Kanker, Kiki Farrel Ungkap Kondisi Terbaru Sang Ibu

Load More