Nur Khotimah | MataMata.com
Raffi Ahmad dan Rafathar di acara Groundbreaking RANS Carnival Zoo di Pantai Indah Kapuk 2, Banten, Jumat (17/12/2021). (MataMata.com/Alfian Winanto)

Matamata.com - Berasal dari keluarga artis yang dijuluki "Sultan", biaya sekolah Rafathar bikin penasaran. Seorang netizen pun akhirnya kepo detail biaya sekolah Rafathar yang masih duduk di bangku SD alias Sekolah Dasar.

Adalah netizen dengan akun TikTok @almars.ars yang menelusuri perkiaraan biaya sekolah Rafathar lewat situs resmi sekolah putra sulung Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. Ternyata biayanya sangat fantastis.

Seperti diketahui, Rafathar kini tengah menempuh pendidikan SD di ACS Jakarta. Ini merupakan salah satu sekolah internasional ternama yang menawarkan pendidikan berstandar dunia untuk murid-muridnya.

Baca Juga:
Steno Ricardo Sempat Menggugat, Mawar AFI Lega Hak Asuh Anak Tetap di Tangannya

Raffi Ahmad, Nagita Slavina, Rafathar, dan Rayyanza. (Instagram/@raffinagita1717)

"ACS Jakarta adalah International Baccalaureate World School dan Cambridge Centre resmi yang menawarkan pendidikan berstandar dunia untuk anak-anak dari usia 3 - 18 tahun," tulis ACS Jakarta melansir website resmi mereka.

Menurut rincian biaya yang dicantumkan di website resmi, calon murid ACS Jakarta akan dikenakan biaya pendaftaran sebesar Rp4,5 juta. Ini belum termasuk biaya tes masuk, senilai Rp500 ribu.

Penampilan Rafathar pas pulang sekolah. (TikTok/@secretadmirer172__)

Kemudian, biaya sekolah untuk jenjang SD adalah sekitar Rp190 juta. Ini juga belum termasuk biaya materi pembelajaran yang masing-masing jumlahnya berbeda, tergantung jenjang pendidikannya.

Baca Juga:
Lucinta Luna Ungkap Mantan Paling Bikin Gagal Move On, Ternyata Aktor Ikatan Cinta!

Orang tua juga akan dikenakan biaya kamp sebesar USD 700-1.600 per siswa atau sekitar Rp10,3-23,7 juta bagi murid kelas 5, 7, 9, dan 11. Ini merupakan program wajib yang harus diikuti oleh para murid.

Sontak, perkiraan biaya sekolah Rafathar langsung jadi perbincangan. Netizen kaget karena biaya sekolah "Tuan Muda Andara" disebut-sebut setara biaya S-2 hingga UKT (Uang Kuliah Tunggal) Kedokteran.

Perkiraan biaya sekolah SD Rafathar. (TikTok/@almars.ars)

"Bisa untuk kuliah S-2 ya ges ya," ujar netizen. "Sampe S-3 juga bisa," timpal yang lain. "S-2 di PTN dengan biaya segitu masih dapat kembalian (tergantung jurusan)," celetuk netizen.

Baca Juga:
Keanu Massaid Sunat, Angelina Sondakh Semringah: Barangsiapa Masuk Islam Hendaklah Berkhitan

"Lebih mahal daripada kedokteran swasta (emoji menangis)," komentar netizen. "Biaya SD sekara UKT kedokteran," sahut netizen. "Itu kedokteran?" celetuk lainnya kaget. "Kesultanan Kak," timpal netizen.

Load More